Restoran dan Bar Berarsitektur Bambu dengan Kolam Renang tanpa Batas
Rasanya tidak afdol liburan ke Bali kalau tidak berkunjung ke pantai. Bagi kalian yang ingin wisata bahari cobalah sesekali untuk mampir ke salah satu beach club di sekitar kawasan Legian, dikenal dengan nama Azul Beach Club.
Azul Beach Club tampak dari depan
Sumber: google - iinflash.co.id
Azul Beach Club memiliki model bangunan yang berbeda dengan tempat lainnya. Bangunannya dibuat sealami mungkin menggunakan bambu dan beratap rumbia. Area terbuka dan menghadap langsung ke arah pantai membuat siapapun betah bersantai di tempat ini hingga fajar tenggelam.
Bagian dalam Azul Beach Club juga memiliki interior design yang eksotis, tak jarang ruangan ini banyak menghipnotis para wisatawan. Nuansa tradisional dari bambu, lukisan dinding mural, serta lantai di area bar berwarna biru merupakan spot foto yang dapat kamu abadikan.
Interior menarik Azul Beach Club
Sumber: google - sumabeachlifestyle.com
Sebelum menjadi beach club, Azul adalah sebuah resto fine dining. Perubahan konsep ini terjadi sekitar tahun 2016. Azul sendiri dalam bahasa Spanyol berarti biru. Tak heran jika nuansa yang dihadirkan disini berwarna biru.
Penggemar warna laut tidak akan melewatkan momen berharga berkunjung ke tempat ini, baik untuk berburu foto instagramable atau sekedar bersantai.
Seorang pengunjung sedang berpose di depan bar Azul Beach Club
Photo by @windyiwandi
Azul Beach Club terdiri dari 3 lantai. Di lantai pertama, terdapat resto dengan desain kental akan suasana tropis bertemakan bambu. Lalu di lantai dua, kamu akan menjumpai spot menarik berupa sunset pod, bar, dan kolam renang. Sedangkan di bagian lantai tiga khusus diperuntukan bagi tamu yang menginginkan private room. Jadi, kamu harus melakukan reservasi terlebih dahulu apabila ingin menikmati waktu terbaik di tempat ini.
Tersedia sunset pod untuk tempat menikmati sunset di lantai dua
Sumber: google - www.azulbali.com
Azul Beach Club menjadi Tiki Bar pertama di Bali. Apa itu Tiki Bar? Tiki Bar adalah tempat minum bertema eksotis yang menyajikan cocktail dengan racikan rumit serta minuman campuran berbasis rum.
Salah satu sajian cocktail yang disuguhkan yaitu Bali Bali dan Golden Colada. Setelah diracik oleh barista, minuman akan disajikan dalam gelas-gelas unik dengan desain khusus.
Aneka minuman dari Tiki Cocktail yang disajikan dalam gelas unik
Sumber: google - www.azulbali.com
Sementara untuk makanan, tempat ini menyediakan menu hidangan lokal, asia hingga western. Kamu dapat memilih lima menu makanan yang terdiri dari Lunch menu, Tipsy Tea, Dinner Menu, Sunday Brunch BBQ Menu, Wine, dan Tapas.
Apabila tertarik mencoba menu andalan beach club ini, kamu bisa memesan woodfire pizza. Soal rasa tak perlu ragu diragukan, karena hidangan ini langsung diolah oleh chef ternama di Bali, Arief Wicaksono.
Seorang pengunjung sedang memilih makan
Sumber: facebook @azulbeachclubbali
Bagi kalian yang ingin berenang, Azul Beach Club juga memfasilitasi tempat khusus di lantai dua. Disini pengunjung dapat menikmati kolam bergaya infinity dan kolam jacuzzi. Bagian pinggir kolam terdapat kursi santai dan juga pool cabana yang juga bisa Anda manfaatkan untuk berjemur dibawah hangatnya matahari Pulau Bali.
Salah seorang pengunjung sedang berendam di kolam jacuzzi
Sumber: google - www.pergidulu.com
Apabila kamu ingin bersantai di kedua tempat ini diharuskan membeli makanan dan minuman dengan pengeluaran minimum Rp 250.000,00.
Hiburan lain yang tidak boleh kamu lewatkan saat berada di Azul Beach Club Legian adalah menikmati live music performance. Acara ini biasa diadakan secara reguler dan saat momen tertentu.
Dua orang pengunjung sedang berdansa diiringi music dari DJ
Sumber: facebook @azulbeachclubbali
Pertunjukkan malam di beach club ini diisi dengan penampilan penyanyi terkenal, band dan Disc Jockey baik dalam negeri maupun luar negeri. Mengajak pasangan atau teman dekat merupakan hal terbaik karena kamu dapat menghabiskan waktu berkualitas dan tak terlupakan.
Waktu paling sempurna untuk berkunjung ke Azul Beach Club adalah sore hari. Selain dapat berenang tanpa takut kulit terbakar oleh paparan sinar matahari, kamu juga menikmati sunset di Pantai Seminyak..
Lokasi Azul Beach Club
Lokasinya tidak jauh dari Tugu Peringatan Bom Bali, tepatnya di Jl. Padma No.2, Legian, Kuta.
Rute Menuju Azul Beach Club
Kamu bisa mengikuti beberapa rute melalui maps. Berikut adalah rute menuju ke Azul Beach Club:
- Dari Seminyak, Kuta, Kabupaten Badung, menuju arah timur ke Jl. Plawa menuju Gg. Mawar.
- Selanjutnya belok kiri ke arah Jl. Sunset Road. setelah itu belok kiri di perempatan ke-1 ke Jl. Kunti I.
- Setelah menyusuri jalan Kunti, ambil Jl. Raya Legian ke Jl. Padma di Legian.
- Dan tetap di Jl. Padma untuk sampai ke tujuan Anda.
Fasilitas
- Sarapan
- Takeaway
- Free Wi-Fi
- Live Entertainment
- Private Room
- Kolam Renang
- Alcohol
- Smoking Area
Harga Makanan
Rp 65.000 - Rp 600.000
Jika ingin menempati Sunset Pods di Upper Deck & Tiki Bar harus membayar minimum spend Rp. 500.000 dan untuk Sunbeds Rp. 150.000, Cabanas Rp. 500.000 (dua orang).