Uni Emirat Arab

Masuk

atau masuk dengan
Belum punya akun Befree Tour? Daftar
Keranjang Anda kosong :(

Bali Marine Walk

Jalan-Jalan di Dasar Laut tanpa Takut Tenggelam

Share On

Pesan Liburan Terbaik Anda!

Jalan-Jalan di Dasar Laut tanpa Takut Tenggelam

Bali Marine Walk berdiri pada tahun 2008 sebagai perusahaan rekreasi pertama di Bali yang menawarkan cara unik untuk menikmati kehidupan laut  dan terumbu karang di Nusa Lembongan. AKtivitas ini terbilang unik, karena kamu dapat berjalan di dasar laut mengenakan helm dan peralatan khusus dengan sistem menyelam revolusioner. 

Berjalan di dasar laut bersama pasangan

Berjalan di dasar laut bersama pasangan 

Photo by @balimarinewalk

Kamu tidak perlu tahu cara berenang atau menyelam, cukup bernapas secara alami maka bisa menikmati keindahan bawah laut yang kaya. Bahkan jika kamu memakai riasan masih tetap bisa melakukan Seawalker tanpa takut luntur meskipun di bawah air. 

Bali Marine Walk menggunakan helm open-ended yang terhubung ke tangki scuba dimana terdapat selang udara yang memasok oksigen untuk bernafas. Bagian dalam helm dirancang dengan mekanisme defogging untuk mencegah jendela depan dari fogging. Helm juga dilengkapi ventilasi di bagian belakang yang aktif mengeluarkan karbondioksida tanpa menghalangi pandangan mata.

Siap jelajah dasar laut? Kegiatan ini dimulai dengan memakai helm dan menuruni tangga yang langsung menuju bawah laut. Kamu bisa berada di bawah air selama 15 menit. Waktu tersebut ditentukan sebagai durasi efektif bagi pengunjung yang belum pernah berada di bawah air sebelumnya.

Turun menuju ke dasar laut

Turun menuju ke dasar laut

 

Photo by @balimarinewalk

Selain sea walking, ada beberapa aktivitas lain yang tak kalah seru bisa kamu lakukan disini. Yang pertama adalah snorkeling. Tidak perlu bingung mencari alat karena kamu dapat menyewa peralatan snorkeling dan juga ditemani oleh pemandu profesional. Nikmati kekayaaan alam bawah laut dari Nusa Lembongan yang indah dan berwarna-warni. Pemandu akan membantumu untuk mengambil gambar selama kamu berada di bawah laut. Jadi pastikan kamu berpose sekeren mungkin!

Snorkeling di perairan Nusa Lembongan

Snorkeling di perairan Nusa Lembongan

Photo by @balimarinewalk

Bagi kamu yang tidak ingin berbasah-basahan bisa memilih aktivitas kayaking. Kegiatan ini dapat dilakukan oleh dua orang. Tersedia Clear Kayak, dimana kamu dapat melihat dasar laut dengan jelas  karena kayak ini didesain transparan pada bagian bawah. Dayung kayak dan jelajahi pesisir laut biru Nusa Lembongan dari atas daratan! 

Menyusuri pantai dengan kayak

Menyusuri pantai dengan kayak

Photo by @balimarinewalk

Kegiatan yang satu ini sedikit memacu adrenalin, cocok dimainkan oleh pecinta olahraga ekstrim. Cobalah untuk menaiki sea tubing ride, sebuah pelampung besar yang mampu menampung 5 orang maksimal. Pelampung akan ditarik dengan tali oleh speedboat dengan kecepatan penuh mengelilingi lautan. Pastikan untuk berpegangan erat pada pelampung ya!

Aktivitas Sea Tubing Ride

Aktivitas Sea Tubing Ride

Photo by @balimarinewalk

Masih seputar kegiatan penguji nyali. Sedikit berbeda dengan Banana boat, Banana taxi bisa dinaiki 2-10 orang dan dibagi menjadi 2 sisi. Kamu juga akan ditarik dengan tali speedboat dan dibawa untuk berkeliling Nusa Lembongan dengan kecepatan yang terus bertambah. Keseruan dari wahana ini, kamu  akan dijatuhkan ke air saat banana taxi berbelok menukik. Aktivitas ini sangat aman, karena peserta di briefing terlebih dahulu dan juga diberikan perlengkapan keamanan seperti life jacket.

Keseruan menaiki Banana Taxi bersama teman-teman

Keseruan menaiki Banana Taxi bersama teman-teman

Photo by @balimarinewalk

Selagi menunggu giliran, kamu bisa menyusuri lautan dengan menaiki kapal menuju ke tengah laut. Di atas kapal terdapat perosotan air yang lumayan besar. Kenakanlah life jacket sebelum mencoba water sliding ini, karena kamu akan mendarat langsung di tengah laut lepas.

Asyiknya bermain water slide di Lembongan

Asyiknya bermain water slide di Lembongan

Photo by @balimarinewalk

Untuk pengunjung yang mengidap kelainan jantung, memiliki asma, dan sedang hamil dilarang untuk mengikuti segala kegiatan di Bali Marine Walk. Jika kamu akan menikmati wahana di tempat ini maka diharapkan untuk membawa handuk, baju renang, baju ganti, dan tabir surya. 

Disarankan juga untuk melakukan reservasi melalui telepon, email, atau dari official website Bali Marine Walk. Waktu yang tepat untuk mengunjungi Bali Marine Walk adalah saat cuaca sedang cerah atau sekitar April-Oktober dan hindari datang pada hari libur atau weekend karena akan sangat ramai pengunjung.

Lokasi Bali Marine Walk

Bali Marine Walk sendiri berlokasi di kawasan Sanur, yaitu di jalan By Pass Ngurah Rai. 

Rute Menuju Bali Marine Walk

Ada beberapa rute yang bisa kamu pilih untuk untuk bisa tiba di lokasi. Berikut ini adalah rute menuju Bali Marine Walk :

- Dari Bandara Ngurah Rai Bali

Jika kamu berangkat dari bandara Ngurah Rai Bali, kamu akan menempuh perjalanan sejauh 16.7KM dengan waktu tempuh kurang lebih 30 menit. 

Jalur yang bisa kamu ambil adalah Jl. Airport Ngurah Rai - Bali Mandara Toll Road/Jl. Nusa Dua – Bandara Ngurah Rai – Benoa Toll Road - Jl. By Pass Ngurah Rai di Kota Dénpasar

- Dari Kota Denpasar

Jika kamu berangkat dari Kota Denpasar, kamu akan menempuh perjalanan sejauh 7.4KM dengan waktu tempuh kurang lebih 20 menit. 

Jalur yang bisa kamu ambil adalah Gg. 1 to Jl. Diponegoro - Jl. Letda Tantular - Jl. Cok Agung Tresna - Jl. Prof. Moh. Yamin - Jl. Raya Puputan - Jl. Hang Tuah - Jl. By Pass Ngurah Rai di Sanur Kaja

- Dari Kuta 

Jika kamu berangkat dari Kuta, kamu akan menempuh perjalanan sejauh 13.4KM dengan waktu tempuh kurang lebih 25 menit. 

Jalur yang bisa kamu ambil adalah Jl. Raya Kuta - Jl. Pantai Kuta - Jl. Setia Budi -  Jl. Sunset Road - Jl. By Pass Ngurah Rai - destinasi ada di sebelah kiri.

Fasilitas

- Handuk

- Pontoon

- Kamar Mandi

- Ruang Ganti

- Life Jacket

- Penyelam Profesional

- Snorkeling Equipment

- Privilege to Private Beach Club

- Reservasi Online

- Pakaian Menyelam

- Baju Ganti

- Asuransi Bersertifikat

- Panduan Multibahasa

Harga Tiket

- Starfish Rp 1.500.000

Transportasi PP, asuransi, Marine Walk, Foto + frame, Snorkeling, Banana taxi, Water Slide, welcome drink, makan siang, berenang, Kayak, Village Tour, fasilitas, souvenir.

- Marine Explore Rp 1.300.000

Transportasi PP, boat, asuransi, Marine Walk, Foto, Snorkeling, Banana taxi, Water Slide, welcome drink, makan siang, berenang, Kayak, fasilitas.

- Marine Village Rp 550.000

Boat PP, welcome drink, makan siang, berenang, snorkeling, water slide, fasilitas pendukung.

- Marine Pontoon Rp R 600.000

Boat PP, Marine Walk, Foto, asuransi, welcome drink, makan siang, berenang, snorkeling, banana boat atau sea tubing, water slide, fasilitas pendukung

- Marine Star Rp 700.000

Boat PP, Marine Walk, Foto + frame, asuransi, welcome drink, makan siang, berenang, snorkeling, banana boat, sea tubing, water slide, Village tour, souvenir, fasilitas pendukung.

Alamat

Gang. Nusa Indah Desa Jungut Batu, Lembongan, Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Bali 80771

Jam Buka

Senin~Minggu - 07.00~22.00

Nomor Telepon

(+62)361-282654

Artikel Terkait