Uni Emirat Arab

Masuk

atau masuk dengan
Belum punya akun Befree Tour? Daftar
Keranjang Anda kosong :(

Campuhan Ridge Walk

Tempat Melepas Gemurat Senja Berwarna Jingga

Share On

Pesan Liburan Terbaik Anda!

Tempat Melepas Gemurat Senja Berwarna Jingga

Bukit Campuhan Bali  atau yang juga dikenal dengan nama Campuhan Ridge Walk tidak bisa dipungkiri menjadi salah satu lokasi wisata yang mempunyai daya tarik menarik tidak hanya dalam segi alamnya saja tetapi juga sesi religiusitasnya. 

 Selangkah lebih dekat dengan alam Campuhan

Selangkah lebih dekat dengan alam Campuhan 

Photo by @lolahubner

Dalam sejarahnya, kawasan bukit ini  tidak terpisah kan dengan adanya Pura Gunung Lebah yang terletak di bawah jembatan bernama Kuning Payang Sungai Campuhan.  

 Mengambil kenang-kenangan manis di depan pura

Mengambil kenang-kenangan manis di depan pura

Photo by @dr.louisa.parkinson

Keberadaan dari Campuhan Ridge Walk juga merupakan penyambung aliran sungai Cerik dan Oos. Menariknya, saking romantisnya suasana yang terbangun di lokasi tersebut  menjadikannya tempat favorit pasangan yang hendak menikah sehingga mendapatkan julukan sebagai Bukit Cinta Campuhan.

 Mengagumi keindahan alam bersama pasangan

Mengagumi keindahan alam bersama pasangan

Photo by @chapungsebali

Banyak kegiatan bisa Anda lakukan ketika berada di Bukit Wisata Campuhan Bali. Misalnya saja seperti berjalan-jalan, jogging, trekking bukit  hingga berfoto sambil menikmati pemandangan pepohonan yang begitu asli dan sejuk. Rute yang dapat dilewati memiliki kondisi jalan cukup bagus, dimana Anda bisa menikmati olahraga ringan sepanjang 2 kilometer. 

 Trekking menjelang senja

Trekking menjelang senja

Photo by @monikamazur__

Selain trekking dan jogging, Anda juga dapat menaiki Campuhan dengan bersepeda. Tersedia rental sepeda di sekitar objek wisata atau penginapan dengan harga sewa sebesar Rp 20.000. 

 Jogging sore diantara kerumunan orang

Jogging sore diantara kerumunan orang

Photo by @aplantbasedboy

Nah, bila Anda hendak datang ke bukit ini, silahkan datang dari pagi agar bisa menikmati suasana alam terbuka dan udara yang begitu segar sekaligus pemandangan yang bisa terlihat lebih jelas. Namun bagi Anda yang ingin mengabadikan matahari tenggelam dapat mengunjungi bukit pada waktu sore hari. 

 Menikmati sunset di campuhan bersama pasangan

Menikmati sunset di Campuhan bersama pasangan

Photo by @_letsescapetogether_⠀

Sementara itu, jangan lupa untuk selalu menjaga kebersihan terlebih karena letak dari bukit ini yang masuk dalam kawasan suci. Bawalah air mineral dan kudapan ringan yang bisa Anda beli di minimarket dekat pintu gerbang Ibah Villas & Suite, karena tidak ada warung di lokasi wisata.

Lokasi Campuhan Ridge Walk

Bukit Campuhan ini terletak di Jl. Bangkiang Sidem, Kelusa, Payangan, Ubud, Kelusa, Payangan, Kabupaten Gianyar, Bali 80571. 

Rute Menuju Campuhan Ridge Walk

Dari manapun asal Anda bila hendak pergi ke Bukit Wisata Campuhan Bali bisa mendapatkan rute terbaik secara mudah lewat google maps ataupun lewat aplikasi Waze.  Anda tinggal mengikuti setiap petunjuk arah yang diberikan dan pastinya akan segera sampai ke lokasi wisata tersebut tanpa kesulitan. Nah, berikut ini adalah rute menuju Campuhan Ridge Walk:

- Mobil

  • Pergilah ke arah pusat kota ubud yakni menuju barat
  • Ambil jalan yang rutenya mengarah ke Hotel Ibah
  • Langsung saja belok kiri untuk menuju lokasi tempat parkir yang merupakan halaman sebuah SMK
  • Berikutnya Anda bisa langsung berjalan ke arah Pura Gunung Lebah sekitar 9 menit waktu tempuhnya
  • Ketika sudah sampai ke depan pura, di sisi kanan akan didapatkan sebuah jalan masuk menuju Bukit Campuhan
  • Anda bisa menuju ke lokasi tersebut dengan berjalan kaki ataupun menggunakan sepeda kayuh

Fasilitas

- Parkir dan toilet

Lokasi parkir dan toilet umum yang terdapat di sekitarnya. 

- Sewa Sepeda

Anda juga bisa memanfaatkan fasilitas persewaan sepeda kayuh agar bisa lebih cepat dan mudah menuju Bukit Campuhan tersebut. Walaupun memang harus mengeluarkan uang tetapi sensasi menyusuri bukit ini akan semakin berkesan lagi didapatkannya. 

Harga Tiket

Gratis

Alamat

Jl. Bangkiang Sidem, Kelusa, Payangan, Ubud, Kelusa, Payangan, Kabupaten Gianyar, Bali 80571.

Jam Buka

Senin~Minggu - 24 Jam

Nomor Telepon

Artikel Terkait