Tempat Mencari Ketenangan di antara Sungai Suci dan Hutan Bali
Green Village merupakan sebuah penginapan bambu yang terletak di Kabupaten Badung. Green Village Ubud didirikan sekitar tahun 2008 dan pertama kali dibuka untuk umum pada tahun 2011 dan terus menjadi daftar tujuan wisata yang selalu ingin dikunjungi oleh wisatawan untuk melepas penat aktivitas sehari-hari. Terletak di tepian Sungai Ayung di Sibang membuat 18 rumah bambu menjadi semakin sejuk dan alami.
Green Village Bali
Photo by @greenvillagebali_
Mengusung konsep eco-friendly yaitu konsep hijau yang memadukan arsitektur bangunan unik dengan memanfaatkan material alami dan ramah lingkungan. Walaupun Green Village Ubud dibangun dengan material bambu dan material alam lainnya, namun kreativitas telah mengubahnya menjadi bangunan yang sempurna dan menawan.
Pemotretan ala putri
Photo by @greenvillagebali_
Tak hanya bangunannya yang berkonsep eco-friendly, tetapi segala perabotan interior di dalam Green Village Bali pun tetap menyatu dengan konsep. Tempat tidur, meja, kursi, cermin dan perabotan lainnya semua terbuat dari paduan material alami.
Tempat tidur bernuansa alami khas Green Village Bali
Photo by @greenvillagebali_
Pintu dan jendela dibuat dengan desain unik berupa kaca besar yang transparan sehingga cahaya matahari bebas masuk dan penggunaan listrik untuk lampu menjadi berkurang. Bentuknya yang unik seperti bulatan-bulatan membuatnya bisa dibuka dan ditutup dengan cara diputar. Desainnya yang sangat unik tersebut sangat digemari pengunjung untuk berfoto, ditambah lagi dengan suasana alam dan pemandangan yang indah.
Desain unik pintu kaca dari Green Village
Photo by @greenvillagebali_
Selain desain interior yang nyaman dan unik pengunjung juga dimanjakan dengan adanya kolam renang. Pengunjung dapat menikmati suasana alam dengan berenang bersama rekan maupun keluarga.
Berenang sambil menikmati pemandangan alam Green Village Bali
Photo by @greenvillagebali_
Setelah berenang, pengunjung dapat menuju ke cafe bar dan memesan kudapan berbagai menu masakan. Pengunjung berkesempatan untuk menyantap makanan maupun minuman lezat menggugah selera yang diolah dengan bahan makanan organik menyehatkan.
Santapan khas Bali yang menggugah selera
Photo by @greenvillagebali_
Berkunjung ke Green Village Bali paling tepat saat libur panjang. Akan tetapi saat-saat tersebut sangat banyak diminati oleh pengunjung. Agar tidak kehabisan tempat lebih baik pengunjung segera melakukan reservasi sebelum menuju ke Green Village Ubud. Siapkan pula budget yang cukup sehingga dapat menikmati suasana wisata eco-house dengan nyaman.
Namun seandainya pengunjung tidak menyewa ataupun menginap di Green Village Bali tetapi ingin menikmati suasana alam dan keunikan di Green Village Bali, di sini juga menyediakan program tour keliling perkampungan ini dan ditemani oleh seorang pemandu. Program tour ini tersedia setiap hari pada pukul 10.45 WITA hingga 12.30 WITA.
Biaya untuk tour tersebut cukup terjangkau yaitu sebesar Rp 270.000 untuk pengunjung dewasa dan Rp 200.000 untuk pengunjung anak. Sama seperti saat menyewa villa, alangkah baiknya pengunjung juga melakukan reservasi terlebih dahulu untuk mengikuti tour ini karena jika rumah-rumah di sana penuh makan tidak bisa dikunjungi. Reservasi juga diperlukan saat pengunjung ingin menikmati hidangan di restoran Green Village Bali.
Lokasi Green Village Bali
Green Village Bali terletak di tepian Sungai Ayung, lebih tepatnya di Jalan Tanah Ayu, Desa Sibang Gede, Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung, Bali 80352 Indonesia.
Rute Menuju Green Village Bali
Untuk menuju lokasi Green Village Bali, pengunjung dapat menggunakan kendaraan pribadi, sewa mobil, taksi atau ojek online dengan jalur sebagai berikut.
- Sekitar 5 menit berkendara dari Green School Bali. Menuju ke arah selatan di Jl. Raya Gerih - Jl. Tanah Ayu - belok kiri ke Jl. Darmasaba Permai belok kiri sekitar 350 m, Green Village Ubud berada di sebelah kiri.
- Sekitar 1 jam berkendara dari Bandara Internasional Ngurah Rai. Melalui Jl. Airport Ngurah Rai - Jl. By Pass Ngurah Rai - Jl. Sunset Road - Jl. Imam Bonjol - Jl. Ahmad Yani Utara - Jl. Tanah Ayu - belok kiri ke Jl. Darmasaba Permai belok kiri sekitar 350 m, Green Village Ubud berada di sebelah kiri.
Fasilitas
- Rumah bambu eco-friendly
- Kamar tidur
- Hammock
- Bath up
- Toilet
- Ruang makan
- Ruang santai
- Cafe bar
- Layanan kamar
- Kolam renang