Tujuan Wisata Populer di Waktu Malam
Legian merupakan salah satu tempat favorit wisatawan untuk berlibur yang dikenal sebagai pusat wisata di Kuta. Daerah Legian terbentang mulai mulai dari Jalan Melasti hingga Jalan Arjuna, dan satu-satunya akses untuk menuju Pantai Kuta dan Waterbom Park.
Jalan terkenal di Bali
Photo by @seminyaktownhousebali
Kawasan Legian Street tidak pernah sepi pengunjung, bisa dibilang jalan hidup 24 jam. Jangan heran apabila Anda mendapati sejumlah klub malam yang beroperasi sampai dini hari dan banyaknya wisatawan yang hilir mudik , keluar-masuk sekitar Legian hingga tengah malam.
Jalan Legian saat malam
Photo by @christinesutikno
Jika anda tipe wisatawan yang suka berbelanja, maka Legian Street Bali akan menjadi lokasi terbaik untuk menghabiskan waktu memborong banyak oleh-oleh khas Bali. Sepanjang jalan Legian dipenuhi berbagai macam toko yang menjual aneka buah tangan, seperti camilan, aksesoris, tenun khas Bali, fashion kekinian hingga pakaian selancar khusus wanita (Billabong dan Rip Curl).
Toko aksesoris di jalan Legian
Photo by @being_we
Berada di tempat ini tidak perlu mengkhawatirkan akomodasi, karena terdapat banyak penginapan dengan harga yang sangat terjangkau. Jadi, apabila anda ingin menginap carilah tempat yang sesuai dengan budget liburan. Selain dapat menghemat pengeluaran juga memudahkan Anda mengakses tempat wisata sekitar Kuta.
Bahkan Legian Street juga menjadi pusat wisata kuliner, dimana Anda bisa menemukan makanan lokal hingga barat di beberapa cafe atau restoran terkenal.
Salah satu cafe di jalan Legian Bali
Photo by @chefraka
Selain menjadi pusat perbelanjaan dan hiburan malam bagi para wisatawan, daya tarik lain dari Jalan Legian adalah Monumen Bali. Monumen yang terletak di tengah-tengah Jalan Legian ini dibangun untuk mengenang tragedi Bom Bali.
Kehadiran monumen ini dianggap sebagai bentuk bangkitnya Pariwisata di Jalan Legian yang mana juga sangat aman dikunjungi oleh siapapun.
Monumen bom bali
Photo by @yoedibackpacker
Tips Wisata di Legian:
- Siapkan anggaran jika ingin berbelanja di Legian.
- Jika tidak ingin terjebak macet, berjalan kaki juga dapat dilakukan untuk menjelajahi Legian.
- Waktu berkunjung terbaik saat sore hari, tidak begitu panas untuk berburu oleh-oleh ataupun wisata kuliner. Tetapi jika ingin menikmati kehidupan malam Bali, Anda bisa datang malam hari bergabung bersama ratusan turis mancanegara lainnya.
Lokasi Jalan Legian
Jalan raya Legian berada diantara Kuta dan Seminyak.
Rute Menuju Jalan Legian
Jalan Legian merupakan salah satu jalan yang terkenal di Bali sehingga akan sangat mudah untuk menuju kesana. Berikut ini adalah rute menuju Jalan Legian:
- Mobil
- Dari Bandar Udara Internasional Ngurah Rai melalui Jl. By Pass Ngurah Rai
- Ambil Jl. Airport Ngurah Rai ke Jl. By Pass Ngurah Rai
- Tetap di Jl. By Pass Ngurah Rai. Ambil Jl. Sunset Road ke Jl. Raya Legian di Legian
Fasilitas
- Wisata Bahari
Pantai Legian yang paling banyak dikunjungi diantaranya ada Pantai Pasir Putih atau Pantai Padma
- Tempat Makan
Ada beberapa rekomendasi kuliner di Legian, mulai dari Blue Skyz, Poco Loco Restaurant, Champs Restaurant & Bar, Lemongrass Thai Restaurant dan masih banyak lagi.
- Pusat Perbelanjaan
Kawasan Legian tidak memiliki mal, hanya saja banyak toko-toko yang menawarkan aneka pernak pernik khas Bali.
- Hiburan Malam
Legian terkenal dengan hiburan malamnya, seperti Eikon Bar and Club, Sky Garden Hard Rock Café hingga Bounty Pub.