Tempat Makan dan Pertemuan Sosial bagi Penduduk Lokal, Ekspatriat dan Turis
Made’s Warung adalah satu dari sekian banyak resto terkenal di Bali. Melalui keuletan dari pemilik, Warung Made Bali mampu bertahan dan berkembang hingga saat ini. Bisa dilihat dengan dibukanya outlet seperti di kawasan Seminyak, Ngurah Rai Terminal Domestik dan Ngurah Rai Terminal Internasional.
Halaman depan Made’s Warung
Photo by @loro_lieblingskinder
Pada tahun 60-an, Made Warung hanyalah sebuah warung kecil pinggir jalan yang masih berlantai tanah. Nama Made sendiri berasal dari nama anak perempuan tertua yang membantu ibunya berjualan di sebuah warung sederhana, setelah pulang sekolah.
Pengunjung Made’s juga hanya penduduk desa sekitar yang dulunya dikenal dengan warga Desa Nelayan. Kemudian pada awal 70-an, kawasan Kuta perlahan mulai berubah dengan kedatangan wisatawan yang ingin berselancar atau sekedar berlibur ke Bali.
Sejak saat itulah, Made’s Warung mulai ramai oleh pengunjung wisatawan domestik maupun mancanegara yang singgah untuk menikmati makan dan suasana warung.
Memori awal berdirinya Made’s Warung
Photo by @mybalistory
Semakin banyaknya pengunjung yang datang membuat Made's Warung memerlukan inovasi menu hidangan. Bahkan wisatawan asing atau pelanggan turut membantu pemilik membuat variasi menu baru. Kemudian hadirlah tambahan menu mulai dari menu gado-gado hingga sushi.
Nasi Campur dan Banana Pancake
Photo by @irenho
Berkembangnya warung dari waktu ke waktu membuat Made's Warung membutuhkan tempat yang lebih luas. Pada tahun 90-an, Made’s memilih Seminyak sebagai tempat yang tepat agar dapat dikelola bagi penerus selanjutnya. Konsep Made yang sederhana menjadikan warung ini unik bagi orang-orang perkotaan dan juga wisatawan asing.
Wisatawan berfoto di pintu masuk Made’s Warung
Photo by @monikaveron
Filosofi warung sendiri adalah tempat makan sederhana, dimana orang satu dengan yang lain akan bergabung dalam satu meja.
Mereka tidak saling mengenal, duduk berhadapan dalam meja yang sama dengan obrolan yang berbeda hingga akhirnya dapat berbincang satu dengan lainnya. Kesederhanaan tersebut yang menjadikan Warung Made Bali digemari para wisatawan.
Menikmati makan malam bersama keluarga
Photo by @madeswarung
Pada tahun 2010 Made’s Warung memiliki kesempatan untuk mengembangkan warungnya menjadi lebih modern. Warung Made Seminyak memberikan tambahan toko dan juga pertunjukkan tari dan live music.
Pertunjukkan Balinese Dance di tengah pelataran Made’s Warung Seminyak
Photo by @zmuller
Fasilitas juga lebih lengkap dengan adanya akses internet gratis. Sehingga pengunjung dapat menyantap masakan yang enak sambil mengerjakan sesuatu, berselancar di sosial media atau berbincang santai dengan keluarga maupun teman.
Pengunjung memadati setiap kursi restoran
Photo by @budi2antoso
Selain toko, Made’s juga menyediakan layanan salon dan spa yang akan memanjakan pengunjung. Bagi yang berada di kawasan Seminyak, kalian bisa mencoba datang dan merasakan atmosphere Bali. Tak usah khawatir untuk yang sedang berlibur di kawasan Kuta, karena Warung Made juga hadir bisa kamu temukan.
Tersedia Gelato di depan pintu Made's Warung
Photo by @rc_2774
Jika waktu kalian terbatas dan belum sempat berkunjung ke Made’s Warung, ada baiknya memilih kunjungan ke warung yang ada di Bandara Ngurah Rai. Hanya saja menu yang ditawarkan lebih sedikit seperti mi goreng, nasi campur, brownies dan beberapa cemilan lain.
Lokasi Made’s Warung
Berlokasi di jalan Raya Seminyak tak jauh dari Pantai Batu Belig yang berjarak 6 km dan Pantai Double Six yang dapat ditempuh selama 15 menit.
Rute Menuju Made’s Warung
Kalian yang ingin berkunjung kesini dapat menggunakan kendaraan pribadi atau layanan transportasi online. Berikut ini adalah rute menuju Made’s Warung:
- Dari Pantai Double Six
- Ambil arah tenggara di Jl. Double Six
- Kemudian belok kiri menuju ke Jl. Arjuna
- Setelah melalui Jl. Arjuna belok kanan - Jl. Werkudara
- Belok kiri setelah Cafe Asia Legian
- Terus ke Jl. Raya Seminyak dan tujuan tak jauh dari Jl. Raya Seminyak yang berada di sebelah kanan
Fasilitas
- Bawa Pulang
- Reservasi
- Tempat Duduk di Area Terbuka
- Tempat Duduk
- Tersedia Tempat Parkir
- Parkir Tervalidasi
- Tersedia Kursi Tinggi
- Akses Kursi Roda
- Menyajikan Alkohol
- Bar Lengkap
- Wi-Fi Gratis
- Menerima Kartu Kredit
- Pelayanan di Meja
- Pertunjukan Musik
Harga Makanan
Kisaran Rp 10.000 - Rp 200.000