Uni Emirat Arab

Masuk

atau masuk dengan
Belum punya akun Befree Tour? Daftar
Keranjang Anda kosong :(

Monkey Forest Road

Pasar Jalanan Ubud yang Terkenal dengan Kerajinan Tangan Bali dan Barang Antik

Share On

Pesan Liburan Terbaik Anda!

Pasar Jalanan Ubud yang Terkenal dengan Kerajinan Tangan Bali dan Barang Antik

Banyak sekali tempat shopping murah di Bali, mulai dari yang paling mainstream adalah Sukawati dan Krisna. Keduanya paling banyak dikunjungi wisatawan untuk berbelanja atau memborong oleh-oleh khas Pulau Dewata. 

Kalau kamu lagi di Ubud, jangan lewatkan Monkey Forest Road selain di Ubud Market. Jalan Monkey Forest Ubud merupakan rute senama yang melewati rumah suci dari kera abu-abu berekor panjang. 

 Kawasan Belanja di Monkey Forest Road

Kawasan Belanja di Monkey Forest Road 

Sumber: traveltriangle.com

Di sepanjang Monkey Forest Road, kamu dapat menemukan deretan tempat belanja seperti toko penjual souvenir, kerajinan tangan, barang antik, tekstil dan juga baju-baju khas Bali. Kawasan oleh-oleh ini termasuk ramai, meski tidak sepadat toko-toko yang ada di Seminyak dan Kuta . 

Jika ingin berbelanja barang-barang sederhana, kamu bisa mampir ke toko serba ada atau Delta Mart. Sementara untuk toko barang antik dapat kamu temukan di Toko Lagi. Apabila tertarik dengan koleksi essential oil, sabun homemade atau barang-barang aromaterapi datanglah ke Utama Spice.

 Kerajinan yang dijual di Monkey Forest Road

Kerajinan yang dijual di Monkey Forest Road

Sumber: makemytrip.com 

Terdapat mode untuk pria dan wanita hingga pakaian anak-anak yang terletak setelah Ubud Monkey Forest. Melewati pendakian yang curam ke utara dipenuhi dengan butik mode seperti Wardani Textiles, menawarkan sarung tangan, ikat pinggang hingga pakaian ready mode yang berwarna-warni.

Tidak ketinggalan beberapa toko bermerek internasional dan lokal, mulai dari Billabong, Uluwatu, Animale, Volcom, Polo Ralph Lauren, hingga merek selancar terkemuka lainnya. Merek lokal menawarkan khusus ritel pakaian wanita handmade, gaun, tas dan aksesoris, sprei, linen meja, dan masih banyak lagi.

 Memilih barang- barang lucu di Monkey Forest Road

Memilih barang-barang lucu untuk oleh-oleh

Photo by @nora_ellaily

Monkey Forest Road memiliki tiga jalan berbeda dan saling terkait untuk memberikan pengunjung sebuah pengalaman berbelanja trotoar yang menarik. Uniknya nama-nama jalan ini berhubungan dengan nama Monyet. 

 Menikmati minuman kelapa muda

Menikmati minuman kelapa muda

Photo by @rachlewy

Pertama adalah Jalan Monkey Forest Ubud, jalan kedua disebut Jalan Hanoman yang tak lain adalah nama dewa Monyet dalam agama Hindu. Urutan yang ketiga adalah Jalan Sugriwa, berada di sebelah timur Jalan Hanoman. Sugriwa diambil dari salah satu karakter Monyet dalam kisah Ramayana. 

Monkey forest Road  

Monkey forest Road 

Photo by @shawneastmanphotography

Semua jalan saling berhubungan pada satu titik, meskipun hanya Jalan Monkey Forest yang memiliki lalu lintas satu arah. Jalan Monkey Forest dan Jalan Hanoman dihubungkan oleh Jalan Dewi Sita, yang juga memiliki beberapa galeri seni dan lukisan serta toko-toko tekstil dan pakaian. Tetapi pastikan kamu untuk mampir ke KOU Bali Shop yang menjual selai buah organik homemade dan sabun organik.

Lokasi Monkey Forest Road

Monkey Forest Road terletak di Desa Padangtegal, Ubud, Gianyar, Bali 80571, Indonesia

Rute Menuju Monkey Forest Road

Terdapat beberapa cara menuju lokasi perbelanjaan ini yang bisa kamu tempuh dengan mobil pribadi. Berikut ini adalah menuju Ubud Monkey Forest Road: 

- Dari Bandara Ngurah Rai, melalui Jl. By Pass Ngurah Rai bisa ditempuh sekitar 1 Jam 19 Menit

Kamu bisa ambil Jl Nusa Dua - kemudian Bandara Ngurah Rai, lanjut ke Mandara Toll Road, kemudian menuju Jl By Pass Ngurah Rai, dan Jl Raya Batubulan, kemudian ke Jl Raya Singapadu dan Jl A.A Gede Rai dan sampailah ke Jl Monkey Forest di Ubud. 

Fasilitas

- Toko Souvenir 

- Butik 

- Losmen 

- Hotel 

- Restoran 

- Tempat Spa

- Tempat Parkir 

Alamat

Jalan Monkey Forest, Padangtegal Village, Ubud, Gianyar, Bali 80571, Indonesia

Jam Buka

Senin~Minggu - 07.00~23.00

Nomor Telepon

Artikel Terkait