Uni Emirat Arab

Masuk

atau masuk dengan
Belum punya akun Befree Tour? Daftar
Keranjang Anda kosong :(

Sukawati Art Market

Tempat Favorit untuk Membeli Oleh-Oleh dan Karya Seni di Bali

Share On

Pesan Liburan Terbaik Anda!

Tempat Favorit untuk Membeli Oleh-Oleh dan Karya Seni di Bali

Pasar Sukawati Bali adalah pasar seni yang paling terkenal dan sudah lama berdiri di Bali. Dikenal sebagai ‘Pasar Seni Sukawati’ oleh penduduk setempat, disinilah tempat Anda dapat menemukan dan membeli barang-barang seni khas Bali seperti barang antik, kerajinan tangan dan produk handmade tradisional. 

Segala pernak-pernik yang ditawarkan di Sukawati Art Market

Segala pernak-pernik yang ditawarkan di Sukawati Art Market

Sumber: baligetaway

Pasar Seni Sukawati Bali didirikan pada 1980-an dan memiliki 2 lantai, terletak di jalan utama Jalan Raya Sukawati di Gianyar, sekitar 20 kilometer timur laut dari pusat pariwisata Denpasar dan Kuta. 

Suasana pengunjung yang hendak berbelanja di Sukawati Art Market

Suasana pengunjung yang hendak berbelanja di Sukawati Art Market

Sumber: balipost

Bangunan utama Sukawati Art Market dipadati wisatawan yang akan berbelanja dan juga penduduk setempat yang mencari kebutuhan rumah tangga dan sehari-hari. Ini adalah tujuan belanja alternatif, murah, lengkap dan nyaman. 

Anda bisa membeli lukisan berbingkai, kain tenun, patung-patung, tas handmade, aksesoris wanita, kemeja, sarung tangan, hingga aneka kebutuhan rumah tangga sehari-hari. 

Aneka tas handmade yang cantik cocok untuk oleh-oleh

Aneka tas handmade yang cantik cocok untuk oleh-oleh

Photo by @elitehavens

Untuk lukisan yang dijual di sini umumnya meniru gaya seni dari berbagai maestro ternama, seperti Arie Smit, Blanco, Bonet dan Han Snel. Namun, ada juga beberapa lukisan Bali 'gaya Kamasan'. Anda dapat memesan lukisan ukuran A4 dan pilih antara dibingkai atau tidak, yang mungkin akan menjadi souvenir unik untuk kenangan-kenangan saat liburan.

Pajangan banyak lukisan indah yang dijual di Sukawati Art Market

Pajangan banyak lukisan indah yang dijual di Sukawati Art Market

Sumber: baligetaway

Di lantai dasar terdapat banyak kios yang menawarkan pakaian, sarung, dan kain tenun dengan berbagai ukuran, warna, dan pola. Dan juga aneka ragam wewangian barang aromatik dan aromaterapi seperti kipas cendana yang diresapi minyak, dupa, hingga lilin aromaterapi.

Aneka ragam kain cantik yang ditawarkan di Sukawati Art Market

Aneka ragam kain cantik yang ditawarkan di Sukawati Art Market

Photo by @ba.ri.no

Harga pakaian yang dijual di Sukawati Art Market juga terbilang murah, mulai dari Rp 50.000 Anda sudah bisa mendapatkan kaos pantai corak khas lukisan Bali. Di pasar ini barang-barang yang dijual mulai dari Rp 15.000, sangat ramah di kantong bukan?

Tampak dari depan lapak penjual pakaian khas Bali

Tampak dari depan lapak penjual pakaian khas Bali

Sumber: kahyangan

Aturan praktis agar Anda bisa mendapatkan harga yang lebih murah. Pertama, datanglah pada saat jam awal pasar buka, sekitar pukul 6 pagi. Kedua, survei harga dari toko ke toko lain untuk membandingkan mana yang lebih murah. 

Pengunjung yang tengah asik berbelanja di Sukawati Art Market

Pengunjung yang tengah asik berbelanja di Sukawati Art Market

Sumber: viva

Ketiga selalu bersikap ramah, sopan dan akrab kepada pedagang. Keempat, berbelanja dalam jumlah banyak atau grosir. Dan yang terakhir pandai-pandailah dalam menawar barang pedagang.

Lokasi Sukawati Art Market

Lokasi Sukawati Art Market berada di Desa Sukawati Kabupaten Gianyar, lokasinya cukup jauh jika dari Kota Denpasar, akan membutuhkan waktu sekitar 45 menit.

Rute Menuju Sukawati Art Market

Terdapat beberapa cara menuju ke Sukawati Art Market, namun yang sering digunakan oleh para wisatawan yang hendak berkunjung adalah dengan mengendarai mobil atau bus beserta rombongannya. Berikut ini adalah rute menuju ke Sukawati Art Market:

- Mobil atau Bus

Jika Anda memulai perjalanan Anda menuju ke Sukawati Art Market dari Kota Denpasar, maka ambilah Jalan By Pass Ngurah Rai agar mendapatkan waktu perjalanan lebih cepat yakni sekitar 40 menit. 

  • Di Jalan By Pass Ngurah Rai ambillah Jalan Gang 1 yang menuju ke Jalan Diponegoro. 
  • Lalu ambil Jalan Cok Agung Tresna, Jalan Hang Tuah, dan Jalan By Pass Ngurah Rai.
  • Kemudian menuju ke Jalan Prof. Dr. Ida Bagus Mantra dan Jalan Raya Sukawati di Sukawati.

Fasilitas

- Area parkir

- Toilet umum

- Kios dan pertokoan

- Tempat duduk

- Warung makan

- Tempat istirahat

- Tempat penginapan di sekitarnya

 

Alamat

Jalan Raya Sukawati, Desa Sukawati, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar, Provinsi Bali, 80582.

Jam Buka

Senin~Minggu - 06.00~18.00

Nomor Telepon

Artikel Terkait