Uni Emirat Arab

Masuk

atau masuk dengan
Belum punya akun Befree Tour? Daftar
Keranjang Anda kosong :(

ArtScience Museum

Museum Seni-Sains Pertama di Dunia

Share On

Pesan Liburan Terbaik Anda!

Museum Seni-Sains Pertama di Dunia

ArtScience Museum disebut sebagai museum keren yang menjadi incaran banyak fotografer hingga pengguna Instagram. Dirancang oleh arsitek terkenal berkebangsaan Israel-Kanada, Moshe Safdie dengan desain menyerupai bunga lotus.

ArtScience Museum

Keunikan bangunan museum berbentuk bunga teratai

Photo by @artsciencemuseumsg

Museum resmi dibuka pada tahun 2011, dimana pengunjung dapat leluasa menjelajah 6000 meter persegi yang berisi 21 ruang galeri menggabungkan ilmu seni dan teknologi modern. Terdapat display seni dengan lampu dan proyektor canggih, bahkan bisa merespon gerakan manusia.

TeamLab Permanent Exhibit

Daya tarik dari TeamLab Permanent Exhibit

Photo by @_truongcamtu_

Museum ikon baru Singapura ini merupakan tuan rumah dari pameran internasional seperti Harry Potter, National Geographic, Jewelry Paris dan masih banyak lagi.  

Pameran Alice in Wonderland

Pameran Alice in Wonderland

Photo by @davdaf

Karena pameran yang dipertontonkan di museum ini musiman, Anda bisa menyaksikan pameran yang berbeda setiap 3-6 bulan sekali. 

Future World Where Art Meets Science

Mengagumi Future World Where Art Meets Science

Photo by @taramilktea

Agar bisa foto-foto tanpa antri, kunjungi museum lebih pagi atau ketika baru buka bukan pada saat peak hour

ArtScience Museum Gallery

Berpose cantik dengan tema estetik

Photo by @creativetraveldiary

Sebelum memasuki ArtScience Museum, sebaiknya Anda membuat member card terlebih dahulu agar bisa masuk museum dengan harga tiket lebih murah. Uniknya member card tersebut juga bisa Anda pakai untuk mendapatkan diskon di Garden By The Bay yang bisa dikunjungi setelah mengunjungi museum.

Lokasi ArtScience Museum

ArtScience Museum terletak di depan gedung mall Marina Bay Sands. Tepatnya di tepi teluk Marina Bay Sands, 6 Bayfront Ave, Singapore. 

Rute Menuju ArtScience Museum

ArtScience mudah dijangkau menggunakan transportasi umum maupun kendaraan pribadi. Anda bisa langsung menuju ke Marina Bay Sands kemudian berjalan kaki dari The Shoppes di Marina Bay Sands dan Helix Bridge untuk menemukan ArtScience di sepanjang Promenade utara. Lobi utama museum bisa Anda temukan di lantai dasar. 

Selain rute tersebut, Anda bisa mengikuti beberapa rute menuju museum ArtScience. Berikut ini adalah rute menuju ArtScience Museum:

- MRT

Apabila Anda menggunakan MRT, naik jalur biru atau kuning kemudian turun di Bayfront Station (Circle Line) kemudian berjalan kaki sekitar 10 menit mengikuti petunjuk jalan. Bila turun di Promenade Station (Circle Line) cukup dilanjutkan dengan berjalan kaki selama 15 menit. Atau bisa juga turun di Marina Bay Station (North South Line) kemudian dilanjutkan berjalan kaki sekitar 15 menit. 

- Bus

Menuju ke museum juga bisa menggunakan bus dari depan Bugis Junction naik bus nomor 133 ke arah Marina Bay Sands. Kemudian turun di MBS. 

- Taksi

Apabila Anda menggunakan taksi, turunlah di dekat The Shoppes di Marina Bay Sands. Tepatnya di sepanjang Bayfront Avenue melalui Marina Boulevard atau Raffles Boulevard.

- Mobil

Anda juga bisa mengunjungi museum menggunakan mobil pribadi dengan memarkir mobil di North Carpark yang terletak di Marina Bay Sands. Untuk bisa menemukan pintu masuk parkir mobil, lewati Bayfront Link kemudian menuju ke Sands Expo dan Convention Centre. 

Fasilitas

- Future World

Future World di ArtScience menawarkan display unik dan canggih yang instagramable. Di fasilitas ini Anda bisa bermain menyusun balok-balok warna warni layaknya lego. Ada pula instalasi The Black Waves yang menampilkan gambar bergerak menyerupai ombak. 

- The Space

Di sini Anda bisa menyaksikan instalasi lampu kristal yang dikoreografikan layaknya bintang di luar angkasa. Instalasi lampu ini cukup rumit karena terdiri dari 170.000 lampu LED dan diciptakan menggunakan teknologi Interactive 4D dari team lab.

- Town

Area Town sangat disukai anak-anak karena mereka bisa mewarnai gambar di sini. Gambar yang sudah diwarnai nantinya bisa dimasukkan ke mesin scanner sehingga ditampilkan di layar.

- Park

Area Park juga memiliki layar interaktif layaknya area Town. Namun, gambar yang diwarnai adalah gambar aneka jenis ikan. Ketika ditampilkan gambar tersebut akan terlihat seperti aquarium besar.

Alamat

Tepi teluk Marina Bay Sands, 6 Bayfront Ave, Singapore.

Jam Buka

Senin~Minggu - 10.00~19.00

Nomor Telepon

+65 6688 8888

Artikel Terkait