Jelajahi Pesona Waduk Tertua di Singapura
MacRitchie Reservoir atau Waduk Thompson merupakan reservoir tertua di Negara Merlion yang dibangun pada tahun 1868. Kawasan ini merupakan bagian dari rencana pemerintah untuk mengubah pulau menjadi City In A Garden. Dibuka resmi tahun 1967, taman seluas 12 hektar ini merupakan tempat wisata alam terbaik.
View sunset dari MacRitchie Reservoir
Photo by @soonhock.ng
Pada awalnya Singapura mengalami kekeringan hebat di seluruh pulau, lalu diadakan pembangunan reservoir yang dikenal sebagai Impounding Reservoir. Fungsi dari tempat ini untuk mengalirkan air dari timbunan tanah, lalu diperluas dan terhubung dengan waduk Marina Bay Sands di bawah pengawasan James MacRitchie pada tahun 1891. Sehingga tidak heran kenapa diberi nama MacRitchie.
Waduk di MacRitchie Reservoir
Photo by @pvtraveldiaries
Anda bisa dengan mudah menjangkau waduk ini dari kota, cukup dengan waktu sekitar 30 menit bisa sampai lokasi. Jika Anda naik transportasi umum mulailah dari CBD. MacRitchie Reservoir merupakan tujuan utama warga Singapura untuk melepas penat dengan olahraga jogging, bersepeda, watersports, atau hunting foto bertema alam.
Olahraga ringan di sepanjang MacRitchie Reservoir
Photo by @onemandoingthings
Nikmati wisata alam di Treetop Walks, jembatan gantung setinggi 250 meter yang mencakup dua titik tertinggi di MacRitchie, yakni dari Bukit Peirce ke Bukit Kalan. Jembatan ini menjadi akses wisatawan yang ingin melihat pemandangan burung dan tanaman yang hidup di kanopi hutan.
Jembatan gantung, Treetop Walks
Photo by @gauthierratic
Masuk kawasan Central Catchment, jalan setapak yang mengelilingi waduk. Dari tempat ini, pengunjung bisa mengeksplorasi satwa liar seperti kera dan kukang. Selain itu Anda juga dapat menikmati Waduk Upper Peirce dan hutan hujan lebat atau melihat perairan waduk.
Jalan setapak untuk trekking
Photo by @chienpingc
Nikmati jalan-jalan santai di sekitar jalur jejak alam sepanjang 11 kilometer yang dikenal sebagai MacRitchie Trails. Terletak di dalam hutan hujan tropis Central Catchment Nature Reserve. Selalu perhatikan papan peta yang ada di sepanjang jalan dan rambu arah di persimpangan agar tidak tersesat.
Aktivitas trekking menyusuri MacRitchie Trails
Photo by @barbaralicious
Bagi Anda penggemar olahraga air dapat mencoba kayak dan kano di waduk MacRitchie Reservoir. Kunjungi Paddle Lodge, disana terdapat area khusus olahraga air, baik untuk pemula maupun yang berpengalaman. Begitu banyak atraksi dan tempat wisata alam yang ditawarkan oleh MacRitchie Reservoir, sehingga banyak orang tertarik mengunjungi tempat ini
Keseruan aktivitas air Paddle Lodge
Photo by @singaporecanoe
Tidak perlu khawatir apabila mulai lapar, berkunjunglah ke Mushroom MacRitchie Cafe di dekat pintu masuk, hidangan lokal seperti mee siam, nasi lemak, dan hof run dapat menjadi santapan makan siang Anda.
Lokasi MacRitchie Reservoir
Lokasi MacRitchie Reservoir berada di daerah Upper Thomson.
Rute Menuju MacRitchie Reservoir
Terdapat beberapa cara menuju ke MacRitchie Reservoir, namun berikut cara yang paling mudah untuk bisa menuju ke lokasi. Berikut ini adalah rute menuju ke MacRitchie Reservoir:
- Bus
Naiklah bus (Bus 52, 74, 93, 157,130, 132, 156, 157, 162, 162M, 165, 166, 167, 852 and 855, 980) ke pemberhentian MacRitchie Reservoir 51071 di Lornie Road. Atau ambil Circle Line ke Caldecott MRT dan dari sana berjalan kaki sekitar 10 menit saja.
Fasilitas
- Carpark (Area Parkir)
- Fitness Area
- Restaurant
- Venue for Holding Events (Arena Acara)
- Restrooms
- Washrooms
- Toilet
- Kios makanan
Harga tiket
Gratis