Sambangi Kota Cinta Di Mimosa Pattaya City Of Love
2018-11-12 10:55:37Kota wisata bernuansa klasik khas arsitektur Perancis
Mimosa Pattaya City Of Love destinasi sempurna bagi wisatawan untuk mengabadikan kenangan manis bersama pasangan di kota penuh warna. The City of Love merupakan sebutan dari Mimosa Pattaya, objek wisata yang menawarkan berbagai hiburan yang cocok menjadi list liburan anda saat berkunjung ke Pattaya. Tidak hanya memenuhi kebutuhan wisata kuliner, shopping anda tetapi juga mengajak untuk mengenal sisi Pattaya dari sudut lain berupa pertunjukkan musikal hingga cabaret.
Cabaret di Mimosa Pattaya juga mengundang banyak perhatian pengunjung karena dari para pemain yang tidak lain adalah ladyboy, mereka adalah sekumpulan pria yang berdandan seperti wanita jika di Indonesia banyak yang menyebutnya “waria”. Jadi dipastikan anda tidak akan kecewa berlibur ke Mimosa Pattaya City of Love karena sejuta cerita cinta akan menyambut anda dengan gaya yang unik. Penasaran? Ingin lebih tahu tentang Mimosa Pattaya City of Love? Tenang, kami akan membagikan informasi seputar Mimosa Pattaya sebagai berikut.
Apa itu Mimosa Pattaya City of Love
Mimosa Pattaya adalah kota mini yang dibangun dari perpaduan gaya Eropa elegan terletak di seberang jalan dari hotel Ambassador City Jomtien. Objek wisata ini merupakan surga bagi para pelancong yang gemar berbelanja, sekitar 300 toko berjejer di area Mimosa Pattaya City of Love mulai dari toko souvenir, restoran, café hingga fashion produk lokal. Dibuka pada tahun 2013 dengan desain yang menyerupai kota Colmar di Perancis menjadikan anda seperti berada di sebuah perkampungan elegan Eropa. Bangunan di tempat ini memiliki gaya bingkai dari kayu tua yang kental dengan arsitektur Renaissance, hampir seluruh sudut kota dibuat seindah mungkin untuk menciptakan suasana romantis yang tidak kalah cantik dari kota Paris.
Kagumi warna-warni bangunan yang membuat anda akan merasa lebih nyaman dan ceria berada di Mimosa Pattaya City of Love. Berjalan santai di jalan setapak, duduk di kanal atau mengabadikan kecantikan kota ini dengan jepretan digital dari kamera anda, tunggu apalagi? ajaklah keluarga, teman atau pasangan anda menjelajahi kota penuh cinta. Setelah seharian anda memuaskan hasrat belanja maka sekarang adalah waktu yang tepat untuk menikmati hiburan malam seperti sajian musikal klasik atau cabaret show. Jika ingin memanjakan tubuh dan jiwa anda bisa mengambil kesempatan untuk mengunjungi pusat relaksasi merasakan pijatan yang melenturkan otot kaki anda.
Liburan hemat bersama Befreetour
Tidak perlu membuang waktu mencari liburan yang tepat karena Mimosa Pattaya City of Love anda bisa mendapatkan segala kebutuhan hiburan. Dan jangan sampai lupa untuk memesan tiket liburan melalui BeFree, bersama BeFree dapatkan pelayanan tiket wisata dengan harga terjangkau, aman dan nyaman.
Harga tiket Mimosa Pattaya City of Love
---> Klik Disini untuk Pemesanan Mimosa Pattaya City of Love <---
Cara menuju Mimosa Pattaya City of Love
- Anda dapat menyewa mobil pribadi atau menggunakan transportasi umum seperti taksi untuk dapat sampai ke lokasi wisata.
Hal apa saja yang bisa dilakukan
Di Mimosa Pattaya City of Love tidak perlu mengkhawatirkan kegiatan yang bisa anda lakukan karena segudang aktivitas menarik menanti anda untuk menjelajah kota cinta ini sehari penuh.
1. Nikmati pertunjukkan dari ladyboy di Mimosa Cabaret Show
Atraksi berupa cabaret ini akan mengundang decak kagum anda dengan pesona para pemeran Mimosa Cabaret Show. Selama kurang lebih 60 menit fokuskan diri anda pada bakat luar biasa dari ladyboy yang berlangsung di area air mancur Mimosa Pattaya. Jika beruntung anda dapat melihat event tahunan Mimosa Queen Pageant berupa kontes kecantikan khusus ladyboy yang membuat turis berbondong-bondong untuk menyaksikannya.
2. Abadikan kreasi seni di Art in Mimosa
The Art in Mimosa mengajak anda untuk berkreasi di dunia seni lukis dengan visual effect 3D yang memukau. Objek wisata satu ini hampir mirip dengan Art in Paradise di Pattaya, jadi anda bisa mendapatkan banyak koleksi foto epik yang menghipnotis mata.
3. Jelajahi dunia bawah laut yang menyeramkan di Marine Monsters
Bagi penggemar hewan akuatik jangan sampai melewatkan tempat wisata ini karena Di Marine Monsters anda dapat menemukan berbagai koleksi satwa akuatik mulai dari ikan-ikan cantik hingga monster laut yang menghuni sebuah akuarium.
4. Puaskan kesenangan diri bersama Shopping Zone
Ingin mencari toko belanja? Di Shopping Zone anda dapat menemukan dengan mudah tempat-tempat belanja ternama mulai dari jenis pakaian, perhiasan hingga kerajinan khas Thailand. Mainan anak-anak hingga souvenir untuk oleh-oleh juga bisa anda dapatkan di toko atau pusat perbelanjaan sekitar Mimosa Pattaya, Jadi pastikan untuk membungkus beberapa belanjaan sebagai buah tangan spesial bagi orang terdekat.
Sebelum beranjak dari zona ini ada baiknya anda mampir ke Pujasera terbesar di Mimosa Pattaya, tidak hanya menyediakan makanan tradisional, hidangan khas negara lain seperti Italia, Prancis, Rusia, hingga Cina dapat anda cicipi. Berbagai menu makanan berat, kudapan, minuman beraneka bentuk dan rasa sangat berlimpah di tempat ini, kunjungi beberapa tempat populer di antara restoran, bar dan bistro.
5. Temukan cerita indah bersama pasangan di Romantis Zone
Tidak ada tempat paling indah untuk membuat kenangan manis bersama kekasih selain di Mimosa Pattaya, bukan sekedar objek wisata biasa kota yang memiliki atmosfer Colmar ini akan memberikan pengalaman romantis dalam hubungan anda. Kota Colmar adalah kota romantis dari 10 kota di dunia terletak di antara perbatasan Perancis dan Jerman, jadi anda dapat menikmati malam penuh kenangan bersama pasangan di Mimosa Pattaya City of Love sebuah karya indah dari miniatur Colmar. (DO)