Tempat Wisata di Filipina, Surga Bagi Pecinta Keindahan Laut

Tempat Wisata di Filipina, Surga Bagi Pecinta Keindahan Laut

2018-07-05 15:14:32

 

Tempat wisata di Filipina terkenal akan keindahan pantainya yang menawan. Bagi penikmat keindahan pantai mengunjungi destinasi wisata di Filipina akan memberikan kepuasan tersendiri. Mulai dari pemandangan samudra yang mempesona hingga pantainya yang menawan untuk kaki berpijak.

Bagi traveler yang ingin berkunjung ke Filipina, ada baiknya mencari referensi tempat wisata yang akan dikunjungi. Menemukan tempat terbaik di Filipina akan membawa traveler pada petualangan dan pengalaman yang tidak terlupakan. Berikut adalah pariwisata terkenal di Filipina yang bisa menjadi alternatif wisata traveler.

 

Boracay, Raja Ampatnya Filipina

Borakay

Backpacker ke Filipina bisa menjadi salah satu pilihan wisata untuk menghilangkan penat dalam bekerja. Salah satu destinasi wisata yang sangat terkenal di Filipina adalah Boracay. Pemandangan alamnya yang unik dan menarik memberikan kesan tersendiri bagi traveler yang berkunjung ke destinasi ini.

Bagaikan Raja Ampat dari tanah Papua, destinasi ini menawarkan laut, pantai dan pulau yang unik. Untuk mencapai pulau ini, Traveler perlu melakukan perjalanan 315 km dari kota Manila. Jarak yang jauh akan terbayar dengan keindahan yang akan traveler dapatkan.

Ada 2 pantai di setiap sisi pulau ini yang dapat traveler nikmati. Terdapat juga penginapan mewah yang memberikan pelayanan terbaik. Traveler dapat menikmati keindahan Boracay dengan melakukan snorkeling, scuba diving, dan surfing. Jika ingin menikmati keindahan pulau ini dari atas, parasailing bisa menjadi alternatif pilihan traveler.

Menyusuri pantai juga menyenangkan. Pemandangan yang indah, air laut yang jernih adalah teman setia ketika berkunjung ke Boracay. Jangat lewatkan sunset di Boracay, cantik, indah dan sangat menarik. Sebagai tambahan, Traveler dapat menikmati paket wisata di Borakay seperti Ariel’ Point Cliff Diving, Mermaid Photoshoot, dan Mermaid Swimming Introduction Course.

 

Jernihnya Pemandangan Air Di Pulau El Nido

El Nido

El Nido, sebuah pulau yang menawan bagaikan surga di belahan tenggara daratan Asia. Memiliki pemandangan alam yang mempesona dan kesegaran mata yang luar biasa. Tempat wisata alam di Filipina ini sangat cocok untuk dinikmati bersama keluarga. Terlebih, jika traveler berkunjung bersama pasangan, suasana alam yang asri membawa keromantisan yang tidak terlupakan.

Airnya yang jernih memberikan kesegaran tersendiri bagi pengunjung pulau ini. Pemandangan alam sekitar dengan tebing tinggi yang menjulang menambah pesona alam El Nido. Menghabiskan waktu bersama El Nido Island Hopping tour akan memberikan sensasi kesenangan tersendiri. Terlebih jika traveler adalah pekerja yang sibuk, destinasi ini akan menjadi kemewahan hiburan yang sangat berharga.

Traveler juga bisa melakukan berbagai macam permainan air. Selain permainan air, menikmati pantai El Paso dan La Cabanas yang terkenal juga wajib dilakukan oleh traveler. Berbagai macam pilihan hopping tour juga tersedia untuk dinikmati. Mulai dari menikmati hidangan yang teramat lezat, mengunjungi pantai dan bahkan pergi ke Snake Island. Bagaimana traveler? Destinasi ini tidak kalah kan dengan tempat wisata di Thailand yang terkenal akan pantainya yang eksotis?

 

Birunya Alam Bawah Laut Honda Bay

Honda Bay

Salah satu paket wisata murah di Filipina yang menjadi primadona adalah Honda Bay Snorkeling Hopping Tour. Berkunjung ke destinasi ini akan membawa anda ke 3 pulau paling terkenal di Honda Bay. Pulau Cowrie, Pulau Luli dan Pulau Starfish memiliki keistimewaan dan keindahannya masing-masing. Destinasi ini sangat terkenal akan keindahan wisata lautnya baik untuk domestik maupun internasional. Selain itu ada juga sungai bawah tanah yang menjadi daya tarik tersendiri destinasi wisata Filipina ini.

Pulau Cowrie adalah yang paling terkenal di Honday Bay. Berbagai macam fasilitas olahraga air tersedia disini. Traveler dapat menikmatinya sembari memandang alam eksotis Filipina. Setelah lelah bermain air, traveler dapat bersantai sejenak sambil menikmati segarnya buah kelapa muda.

Seperti namanya, Pulau Starfish terkenal akan kemudahan traveler menemukan bintang laut. Sepanjang petualangan traveler di pulau ini akan dipenuhi dengan ikan-ikan tropis yang menyambut anda. Airnya yang dangkal membuat destinasi ini cocok untuk snorkeling bersama keluarga. Anak anda akan sangat senang melihat keindahan bawah laut dengan ikan dan bintang laut yang saling menyapa.

Pulau Luli juga merupakan sebuah pilihan destinasi di Honda Bay. Traveler bisa menikmati snorkeling di bawah pulau cantik ini. Jadilah saksi betapa indahnya alam bawah laut Pulau Luli dengan ikan dan karang yang saling sambut menyambut.

 

Pagudpud, Surga Lain Di Ujung Utara Filipina

Pagudpud

Dari Tempat wisata manila pergilah sejauh 350 mil ke arah Pulau Pagudpud. Sebuah pulau menawan yang banyak orang katakan sebagai Hawai di daratan lumbung padi ini. Destinasi wisata ini memiliki panorama yang sayang jika harus dilewatkan. Mulai dari pasirnya pantai yang halus dan berwarna putih, menjelajah laguna biru Malingay Cove hingga menyusuri Patapat Bridge yang menghadap langsung ke laut.

Traveler juga bisa bersantai di pinggir pantai sambil berayun di atas hammock. Nikmati pemandangan yang indah dan sentuhan angin lembut di tepian pulau ini. Jika traveler ingin  memadu kasih, bawa pasangan traveler dan nikmati setiap keromantisan yang ada disana. Sebagai tambahan, aktivitas lain yang bisa dilakukan adalah renang, surfing dan boating. Resort, cafe dan juga hotel juga sudah tersedia.

 

Pulau Malapascua, Primadona Baru Mutiara Samudra Timur

Malapascua

Sebuah pulau lain yang menampakkan keindahan di negara yang berjuluk Mutiara Samudra Timur ini. Malapascua mencuri perhatian para penikmat pantai dengan pemandangannya yang luar biasa menawan. Terletak 8 km  dari kota Cebu Filipina, destinasi wisata ini wajib traveler kunjungi.

Traveler dapat menggunakan transportasi laut untuk mengunjungi pulau ini. Traveler dapat melakukan snorkeling untuk melihat keindahan bawah laut pulau ini. Selain itu, jika ingin  memacu adrenalin, diving juga bisa dinikmati. Ditambah dengan keberadaan hiu, petualangan traveler menyusuri kedalaman pulau ini akan semakin menantang. Jika tidak cukup berani melakukannya, bersantai dan menikmati pantai serta bermain air sudah cukup memberi traveler kenikmatan wisata. Momen romantis juga bisa didapat dengan menunggu matahari terbenam dan langit berganti warna. Sunsetnya sangat menawan dan pasangan yang menghabiskan waktu disini akan sangat menikmatinya.

 

Nikmatnya Berselancar Di Kepulauan Siargo

Siargo

Penikmat selancar tentu adalah penikmat pantai. Jika traveler menyukai olahraga yang satu ini, Kepulauan Siargo di Filipina adalah destinasi wisata yang perlu traveler coba. Banyak peselancar yang menikmati ombak di pulau ini. Ombaknya yang besar pada bulan Agustus hingga Desember membuat para peselancar dunia berlomba menjajalnya. Ditunjang dengan pemandangan alam yang menawan tentu akan sangat memanjakan mata.

Bagaimana jika traveler ingin mencoba namun belum ahli berselancar? Datanglah pada bulan April, ombaknya tidak terlalu besar dan cocok untuk peselancar pemula.

Traveler, pantai di Filipina memiliki keunikan dan daya tariknya tersendiri. Tidak kalah dengan tempat wisata di Vietnam dan Thailand yang juga memiliki pantai yang indah. Jika traveler adalah penikmat keindahan pantai yang sesungguhnya, jangan lewatkan Filipina sebagai destinasi wisata selanjutnya.

// Befree Support Team