Makan Malam Romantis Bernuansa Pemandangan Kota Bangkok di White Orchid Dinner Cruise
2018-11-03 11:28:02Rasakan Pengalaman Makan Malam sambil Menikmati Suasana Kota dan Landmark Bangkok
White Orchid Dinner Cruise adalah kapal penumpang eksklusif yang menawarkann sensasi makan malam romantis, lalu dipadukan dengan pemandangan malam kota dan landmark-landmark kota Bangkok. White Orchid Dinner Cruise akan membawa anda melewati Sungai Chao Phraya selama kurang lebih 2 jam. Kapal White Orchid Dinner Cruise, terdiri dari Lower Deck dan Upper Deck. Lower Deck dikhususkan bagi anda yang ingin menikmati makan malam dengan fasilitas ruangan ber-AC, sedangkan anda yang ingin menikmati makan malam sambil meilihat pemandangan kota dan merasakan langsung udara malam yang sejuk dapat memilih Upper Deck. Jika anda ingin mengetahui lebih banyak mengenai White Orchid Dinner Cruise dan seperti apa fasilitas yang disediakan sampai harga tiketnya, artikel ini akan membantu anda untuk mendapatkan informasi-informasi yang anda butuhkan.
White Orchid Dinner Cruise
White Orchid Dinner Cruise merupakan perjalanan makan malam menggunakan luxury cruise yang pasti memberikan anda pengalaman makan malam dengan perpaduan nuansa romantis dan luxury. Ketika anda pertama kali masuk ke kapal ini, anda akan disajikan minuman selamat datang oleh pelayan. White Orchid Dinner Cruise akan menjamu dan membuat anda merasa nyaman selama perjalanan. Kapal ini akan membawa anda mengelilingi sungai Chao Pharaya kurang lebih selama 2 jam. Sambil mengelilingi sungai Chao Pharaya anda dapat menyantap makan malam sambil menikmati pemandangan landmark-landmark kota Bangkok. Makan malam yang disediakan pihak White Orchid Dinner Cruise bersifat prasmanan, jadi anda dapat memiliih dan mengambilnya sendiri. Jenis makanan yang disediakan oleh White Orchid Dinner Cruise adalah makanan khas Thailand, Western dan Internasional.
Sebelum berlayar, anda perlu memperhatikan dresscode yang akan digunakan. Ini merupakan salah satu ketentuan dari pihak White Orchid Dinner Cruise. Anda dianjurkan untuk menggunakan pakaian yang sopan dan rapi. Bagi Wanita, dianjurkan menggunakan pakaian santai dan elegan. Misalnya gaun, rok atau celana panjang yang dipasangkan dengan blus atau sweater. Sedangkan untuk pria, bisa menggunakan celana panjang dan kemeja berkerah. Tetapi jika ingin menggunakan jaket olahraga juga diperbolehkan dengan kondisi opsional. Untuk jadwal keberangkatan White Orchid Dinner Cruise, kapal ini mulai berlayar pukul 19.30. Berikut merupakan jadwal kegiatan yang akan anda lakukan kurang lebih selama 2 jam di White Orchid Dinner Cruise.
19:30 - Check in di White Orchid Dinner Cruise Counter (River City Shopping Complex) Si Phraya.
19:45 - Nikmati minuman selamat datang saat Anda berangkat dari River City Pier. Saat berlayar di sepanjang Sungai Chao Phraya, Anda akan melewati Jembatan Rama I, Kuil Fajar (Wat Arun), Istana Kerajaan (Wat Pra Kaew), dan Jembatan Rama VIII.
20:00 - Nikmati pertunjukan tari klasik Thailand dan nikmati makan malam prasmanan.
21:00 - Nikmati musik live, disko, dan pertunjukan kabaret khusus atau bersantai di dek terbuka.
21:45 - Setelah kembali ke Dermaga Sungai Kota, Anda akan dipindahkan ke hotel Anda.
Berbagai Pertunjukan tak terlupakan di White Orchid Dinner Cruise
Sambil menikmati hidangan yang disediakan oleh White Orchid Dinner Cruise, anda juga dapat menikmati berbagai pertunjukan yang akan menambah kemeriahan suasana makan malam anda. Selama perjalanan bersama White Orchid Dinner Cruise, anda akan melihat pertunjukan berupa Cabaret Show dan Thai Classical Dance. Selain pertunjukan Cabaret Show dan Classical Dance , anda juga dapat menikmati penampilan live music yang dipertunjukan. Suasana makan malam akan menjadi pengalaman yang tidak terlupakan.
Pesan Tiket anda melalui BeFreeTour dan Berlayarlah bersama White Orchid River Cruise
Demi mempertahankan kesan luxury, White Orchid Dinner Cruise tentu saja membatasi maksimum jumlah penumpang kapal. Selain untuk mempertahankan kesan eksklusif dan luxury, keamanan juga menjadi alasan utama dibatasinya penumpang White Orchid Dinner Cruise. Jadi, segeralah pesan tiket White Orchid Dinner Cruise anda melalui BeFreeTour karena BeFreeTour akan memfasillitasi anda dalam proses pemesanan tiket.
Anda tidak perlu bertanya-tanya kemana dan dimana harus membeli tiket White Orchid Dinner Cruise karena cukup dengan mengakses web resmi BeFreeTour anda dapat langsung memilih paket yang White Orchid Dinner Cruise, melakukan pembayaran dan e-voucher anda akan langsung dikirim melalui email.
Harga Tiket White Orchid River Cruise
---> Klik Disini untuk Pemesanan White Orchid Dinner Cruise <---
Transportasi ke lokasi White Orchid River Cruise
White Orchid River Cruise beralamat di Talat Noi, Samphanthawong, Bangkok 10100, Thailand atau anda dapat menggunakan google maps untuk lokasi yang lebih akurat. White Orchid River Cruise juga menyediakan layanan pick-up, jadi anda dapat menggunakan layanan ini jika anda tidak begitu yakin untuk berangkat sendiri menuju lokasi. Selain itu, anda juga diharapkan tiba sebelum check-in terakhir di lokasi. Jam terakhir check-in untukk White Orchid River Cruise, yaitu pukul 19:15 karena jika anda terlambat, anda tidak diperbolehkan untuk menaiki kapal.
Selain menggunakan fasilitas pick up yang disediakan oleh pihak White Orchid River Cruise, anda juga dapat menggunakan transportasi umum yang tersedia untuk mencapai meeting point White Orchid River Cruise. Transportasi yang dapat anda gunakan, yaitu:
BTS
Berhenti di Saphan Taksin Station, lalu keluar melalui exit 3 dan anda dapat menggunakan taksi atau tuk-tuk. Kemudian, pilih exit 1,2 yang menuju ke Sathorn Pier to River City Bangkok dengan menggunakan perahu River City Shuttle (gratis) setiap jamnya.
MRT
Anda dapat berhenti di Hua Lamphong Station, lalu keluar melalui exit 1 dan dapat memesan taksi or tuk-tuk. Kemudian naik bus no 1, 75, 35
Perahu
Anda juga dapat menggunakan transportasi umum perahu. Perahu yang digunakan umum memiliki tanda, yaitu adanya bendera berwarna kuning, orange dan hijau. Setelah itu, anda akan turun di Si Phraya Pier dan akan lanjut menggunakan Chaophraya Tourist Boat dengan bendera berwarna biru, kemudian anda akan diturunkan di River City Bangkok Pier.
Nikmati makan malam prasmanan sambil melihat pemandangan tepi sungai di Bangkok yang indah. Menikmati minuman selamat datang saat Anda pertama tiba di Dermaga Si Phraya dan belayar menuju ke beberapa situs yang paling banyak dikunjungi di negara Thailand seperti: Rama I Bridge, Temple of Dawn, Royal Grand Palace, dan Rama VIII Bridge. Berlayar bersama White Orchid Dinner Cruise yang akan membuat impian makan malam romantis anda menjadi kenyataan.(FN)