10 Tempat Makan di Kuala Lumpur yang Paling Laris!
2019-08-02 10:30:00Malaysia memiliki ratusan kuliner lezat yang ramah di lidah wisatawan, saat liburan cobalah mampir ke 10 tempat makan di Kuala Lumpur populer ini! Jalan-jalan ke tempat baru, belum lengkap rasanya tanpa mencicipi makanan khas dari suatu daerah tersebut. Walaupun hampir sama seperti di Indonesia, jangan salah masih ada banyak makanan khas Malaysia yang unik menggugah selera.
Kamu yang sedang berkunjung ke Negeri Jiran, bisa mencicipi berbagai makanan khas di banyak restoran murah Kuala Lumpur. Bagi kamu yang doyan makan jangan sampai lewatkan agenda wisata kuliner menjelajah berbagai tempat terkenal di ibu kota kecintaan warga lokal, berikut ini.
1. Restoran Beh Brothers
Sumber: Alowisata
Wantan Mee merupakan makanan populer yang wajib kamu coba saat berkunjung ke Malaysia. Salah satu tempat makan di Kuala Lumpur yang menyediakan jenis kuliner ini adalah Restoran Beh Brothers. Tapi buat kamu yang muslim harus menghentikan niat untuk menikmati wantan mee karena bahan yang digunakan tidak halal untuk dikonsumsi.
Banyak penggemar Wantan Mee yang mengatakan, bahwa hidangan yang dijual di Restoran Beh Brothers ini sangat lezat dan memiliki cita rasa pedas. Restoran Beh Brothers terletak di Jalan Alor, buka setiap pagi hari dan tutup sebelum pukul 3 sore. Restoran ini biasa dikunjungi warga lokal maupun para wisatawan terutama mereka yang menyukai makanan pedas.
2. Nyonya Food Resto
Sumber: Vkeong
Tempat makan di Kuala Lumpur satu ini menyediakan cita rasa masakan khas Asia. Tenang saja, Nyonya Food Resto merupakan restoran halal yang menyajikan menu makanan dari Melayu. Jadi kamu tidak perlu takut lagi, selain halal tentu saja rasa yang disuguhkan tak mengecewakan dan cocok dengan lidah orang Indonesia.
Jika kamu mampir ke Nyonya Food Resto coba cicipi rasa gurih dari nasi lemak, lezatnya ayam goreng rempah, atau sedapnya kangkung masak sambal belacan. Kamu bisa menemukan restoran ini di kawasan Bukit Bintang dan datanglah setelah jam 11 siang, karena Nyonya Food Resto buka hanya dari hari Senin sampai Sabtu mulai jam 11 siang sampai 11 malam.
3. Central Market
Sumber: Wonderful Malaysia
Wisata kuliner tidak hanya di restoran mewah, kamu juga bisa menemukan tempat makan di Kuala Lumpur seperti kedai pinggir jalan atau Night Market. Nah, salah satu yang harus kamu kunjungi saat liburan ke Kuala Lumpur adalah Central Market. Kamu akan banyak menemukan deretan tenda yang menjual cemilan atau makanan khas Negeri Jiran yang sangat lezat. Bonusnya, kamu bisa berbelanja pernak-pernik atau oleh-oleh khas Malaysia.
Traveler yang gemar membeli kerajinan tangan bisa coba datang ke Central Market, tempat ini merupakan salah satu destinasi wajib yang tidak boleh kamu lewatkan. Tetapi tetap saja yang paling menarik perhatian adalah makanan lokal, di Central Market kamu setidaknya harus membeli beberapa hidangan unggulan seperti nasi briyani, nasi kandar, roti naan, dan teh tarik khas Malaysia.
4. Restoran Chee Meng
Sumber: Short Escape
Restoran di Malaysia ini sayang untuk kamu lewatkan, pasalnya Chee Meng mempunyai menu khas favorit warga lokal berupa nasi ayam panggang atau nasi ayam yang direbus dan ditambah dengan sambal segar. Restoran ini biasa dipenuhi para pecinta ayam, baik warga lokal maupun wisatawan.
Restoran Chee Meng berlokasi di kawasan Bukit Bintang. Kamu bisa datang ke restoran ini pada hari kerja, karena jika datang saat weekend kamu harus siap mengantri panjang untuk mendapatkan tempat. Waktu terbaik untuk mengunjungi tempat ini adalah sebelum jam makan siang.
Manfaatkan waktu liburan kamu dengan baik. Setelah makan pagi di Restoran Chee Meng kamu bisa kembali menjelajah kota menyambangi berbagai tempat wisata populer salah satunya adalah Sunway Lagoon.
5. Village Park Restaurant
Sumber: Hungry Onion
Restoran ini merupakan salah satu restoran yang menawarkan suasana menyenangkan dengan tempat yang sangat nyaman. Village Park Restaurant terletak di daerah Petaling Jaya, dan menyediakan berbagai masakan yang mirip dengan kuliner nusantara namun dengan cita rasa berbeda. Seperti nasi uduk, jika di Indonesia nasi uduk dimasak menggunakan santan maka di restoran ini mengolahnya dengan rempah-rempah khas sebagai bumbu utama.
Walaupun harga makanan di Village Park Restaurant sedikit mahal, tidak menyurutkan niat pembeli yang ketagihan atau ingin mencoba menu hidangan dari restoran ini.
6. Restoran Muar
Sumber: HungryGoWhere
Apakah kamu sedang mencari makanan rumahan Malaysia yang halal? Tidak perlu pusing menentukan tempat, kamu bisa datang ke Restoran Muar yang menyajikan aneka makanan lezat khas Malaysia.
Seperti yang kita tahu, ada beberapa makanan Malaysia yang memang rasanya mirip dengan masakan Indonesia, tapi untuk cita rasa tentu ada pembeda. Salah satu menu rekomendasi yang bisa kamu coba di restoran ini adalah otak-otak. Restoran Muar buka setiap hari kecuali hari Senin, mulai dari jam 11 siang sampai jam 3 sore.
7. Petaling Street Night Market
Sumber: Official Portal Visit Kuala Lumpur
Penggemar chinese food wajib hukumnya untuk berkunjung ke Petaling Street. Kenapa? Karena tempat ini dipadati dengan deretan street food yang menggugah selera. Hampir mirip dengan Central Market, kamu juga bisa menemukan banyak oleh-oleh lucu atau berburu kuliner di malam hari. Petaling Street Night Market adalah kawasan wisata malam yang dipenuhi dengan dekorasi khas chinese seperti lampion yang cantik. Tempat makan di Kuala Lumpur ini bisa kamu temukan dengan menyusuri 55 Petaling Street, Chinatown.
8. Jalan Alor
Sumber: Flickr
Selain Central Market dan Petaling Street, Jalan Alor juga haram hukumnya jika dilewatkan. Jalan Alor selalu ramai akan kunjungan wisatawan, karena mayoritas makanan di sepanjang jalan ini dijual dengan harga murah dan pastinya sangat lezat. Kamu bisa menemukan Jalan Alor di area Bukit Bintang.
9. Restoran Madam Kwan’s
Sumber: Aroma Asian
Ada banyak tempat makan di Kuala Lumpur yang menyediakan makanan dengan cita rasa menarik, sehingga membuat para pengunjung ketagihan. Salah satu restoran yang selalu ramai dikunjungi wisatawan adalah Restoran Madam Kwan’. Restoran ini menyajikan kuliner khas Malaysia yang ditulis dengan nama unik, seperti nasi lemak queen dan masih banyak lagi.
10. Sri Nirwana Maju Restaurant
Sumber: worldofbuzz.com
Tempat makan di Kuala Lumpur yang terakhir dan yang harus kamu coba adalah Restoran Sri Nirwana Maju. Restoran ini mirip dengan tempat makan tradisional di Indonesia yang menyajikan menu hidangan menggunakan daun pisang. Bahkan ada beberapa makanan dengan cita rasa unik mirip dengan nasi liwet sunda.
Waiters akan menggelar daun pisang terlebih dahulu di meja makan sebelum mereka menawarkan menu makanan yang nantinya kamu pilih. Beberapa hidangan yang paling terkenal adalah terong cabe, acar dan nasi briyani.
Puas menikmati makan siang di Restoran Sri Nirwana Maju, lengkapi perjalanan wisata dengan mengajak keluarga atau pasangan menjelajah keindahan candi Hindu tertua yang berada tidak jauh dari restoran yaitu Kuil Sri Maha Mariamman.