8 Street Food Malaysia yang Menggugah Selera
2019-07-05 14:08:45Berburu Street Food Malaysia atau wisata kuliner Kuala Lumpur memang sangat seru, karena selain enak makanan Negeri Jiran juga unik dan kaya rasa. Tak hanya di Indonesia yang memiliki aneka jajanan pinggir jalan, tetapi Malaysia juga memiliki berbagai macam street food yang wajib kamu coba. Dipengaruh kuliner China, Thailand, dan india, street food Malaysia akan memanjakan lidahmu dengan berbagai bahan yang menarik dan eksotis sehingga akan menciptakan rasa yang sulit untuk dilupakan.
Di Malaysia, terutama di daerah Penang, ada banyak sekali penjual street food Malaysia yang menjual makanan dengan jenis yang berbeda. Kemudian dari sekian banyak jenis jajanan yang ada di Malaysia, ada tujuh jenis makanan yang wajib kamu coba ketika berlibur ke Negeri jiran ini. Berikut tujuh Street Food Malaysia yang Wajib kamu coba.
1. Ais Kacang, Dessert dengan Berbagai Toping
Photo by @foodviewsaus
Street food Malaysia pertama yang wajib forever coba adalah Ais Kacang. Kuliner dessert ala Malaysia ini berupa es campur yang dengan berbagai isian. Sesuai dengan namanya, Ais Kacang berisi berbagai macam jenis kacang seperti Jagung, kolang kaling, kacang merah, dan kacang kedelai. Selain beberapa jenis kacang tersebut akan dicampur es serut, susu kental manis, sirup merah, biji selasih dan taburan kacang tanah yang sudah dicincang halus.
2. Teh Tarik, Campuran antara teh hitam dengan Susu
Photo by @kuliner_laper
Street food Malaysia selanjutnya yang wajib traveler coba adalah Teh tarik. Teh tarik ini bisa dikatakan minuman khas Malaysia yang sangat mudah traveler temukan. Setiap pinggir jalan di Malaysia terdapat penjual teh tarik. Penjual teh tarik ini biasanya adalah orang dari keturunan India yang tinggal di Malaysia.
Salah satu jajanan Malaysia yang wajib kamu coba ini terbuat dari teh hitam yang dicampur dengan susu kental manis lalu kemudian ditarik hingga menghasilkan busa diatas permukaan teh saat disajikan. Nah penjual teh tarik ini biasanya juga menjual roti canai. Teh tarik dan roti canai ini merupakan jajanan khas Malaysia yang wajib traveler coba ketika berkunjung ke Negeri Jiran.
3. Lok-lok, Celap-celup Asik
Photo by @malaysian_streetfood
Lok-lok adalah street food Malaysia berupa satai yang dicelupkan kedalam sebuah panci yang berisi kuah kaldu. Panci yang digunakan oleh penjual lok-lok ini adalah panci yang besar sehingga kamu tidak akan sulit untuk menemukan penjual lok-lok. Manci besar tersebut berisi air kaldu mendidih yang digunakan untuk mencelupkan makanan yang sudah ditusuk dengan tusukan sate.
Jenis makanan yang bisa digunakan sebagai bahan dasar membuat lok-lok ini sangat beragam mulai dari bakso, sayuran hingga seafood. Harganya pun beraneka ragam dan biasanya penjual lok-lok ini membuat tusuk dengan warna yang berbeda beda. Hal ini dilakukan untuk menunjukan harga makanan tersebut.
4. Chee Cheong Fun, Street Food dengan Nuansa Chinese
Photo by @pauline.seefood.diet
Street food Kuala Lumpur ini merupakan jajanan yang mirip dengan yang dimasak dengan cara direbus kemudian disiram dengan saus sambal atau saus berwarna hitam dengan citarasa manis. Saus ini biasanya terbuat dari campuran udang dengan beberapa jenis kecap dan minyak wijen.
Chee Cheong Fun akan sangat nikmat jika disajikan dengan taburan bawang goreng dan biji wijen yang dimasak dengan cara disangrai. Puas menikmati Koy Chiap, jangan lupa untuk membeli oleh-oleh khas Malaysia untuk teman dan kerabat yang ada rumah.
5. Olahan daging bebek Koy Chiap
Sumber : migrationology
Koy Chiap merupakan olahan berkuah atau sup yang berisi daging bebek yang disobek panjang, jeroan bebek, telur yang direbus, dan bihun. Koy Chiap ini biasanya disajikan dalam mangkuk kecil. Olahan ini akan semakin sedap dengan taburan seledri di atasnya.
6. Apam Balik, Martabak Manis Khas Malaysia
Photo by @mrs_nisadk
Apam Balik merupakan martabak manis khas Malaysia. Namun meski terlihat sama kedua makanan ini tetap memiliki perbedaan. Perbedaanya adalah dari ketebalannya. Jika martabak manis Indonesia memiliki bentuk yang tebal, apam balik memiliki bentuk yang lebih tipis.
Selain itu apam balik menggunakan krim jagung sebagai toping sehingga rasanya mungkin akan sangat berbeda dengan martabak manis. Setelah puas menikmati apam balik, ada baiknya traveler berbelanja buah tangan produk buatan di Chinatown. Chinatown sendiri merupakan salah satu objek wisata Kuala Lumpur yang wajib traveler kunjungi ketika berlibur ke Malaysia.
7. Cobalah sensasi Asam, Asin Manis dari Rojak
Photo by @jojoyukichoo
Jika Indonesia memiliki Rujak, Malaysia juga memiliki Rojak. Jika dilihat sekilas kedua makanan ini memang terlihat sama. Rojak juga berbahan dasar aneka potongan buah seperti beberapa jenis jambu, kedondong, mentimun, bengkoang, dan berbagai macam buah lain. Berbagai jenis buah tersebut kemudian disiram dengan sambal yang terbuat dari gula merah, cabai, dan beberapa bumbu lainnya.
Perbedaan dari rujak dan rojak adalah selain buah-buahan, rojak juga menggunakan daging gurita dan gorengan sebagai bahan dasar. Kemudian disajikan dengan taburan kacang tanah yang dimasak dengan cara disangrai. Setelah puas dengan rasa asam, manis, dan asin dari rojak, traveler bisa berjumpa dengan satwa laut di dalam akuarium raksasa Aquaria KlCC.
8. Satai Kajang yang Lezat dari Malaysia
Photo by @angel.goh
Tidak berbeda jauh dengan rasa satai Madura dan sate padang, street food bbq khas Malaysia ini juga sangat lezat. Ada berbagai jenis pilihan daging yang digunakan untuk membuat satai Kajang. Misalnya daging sapi, kambing hingga unta. Harga dari satu ini berbeda-beda tergantung pada jenis daging yang dipilih.
Satai kajang sendiri berasal dari kawasan Kajang. Kajang adalah salah satu nama jalan di Malaysia yang ada di Selangor. Satai ini biasanya disajikan dengan Lontong atau nasi. Kemudian ditambah irisan mentimun sebagai lalapan.
Sambal satai Kajang ini terbuat dari campuran kecap, beberapa bumbu, dan cabai. Jika ingin mendapat rasa pedas traveler bisa menambahkan cabai ke dalam satai yang telah traveler pesan. Namun jika traveler tidak menyukai rasa pedas traveler tidak perlu khawatir, satai ini tidak terlalu pedas jika tidak ditambah cabai. Rasa dari bumbu kecapnya lebih dominan dibanding rasa cabai yang sudah dicampur dengan bumbu tersebut.
Sebenarnya bumbu satai kajang ini tidak jauh berbeda dengan satai Madura di Indonesia. Bumbu satai ini memiliki citarasa yang manis dan gurih. Selain daging sapi, kambing, dan unta, satai kajang juga menggunakan daging kelinci sebagai bahan utama. Harga dari satai kajang ini bervariasi tergantung dari jenis daging yang dipilih dan jumlah tusuk yang diminta oleh pembeli.
Bagaimana traveler? Sudah dapat memutuskan belum jajanan apa yang akan traveler coba ketika mengunjungi Negeri Jiran? Jika sudah maka tidak ada salahnya jika traveler mengetahui wisata dekat Bukit Bintang Kuala Lumpur terlebih dahulu. Salah satunya adalah Kuil Sri Mahamariamman disana traveler bisa mengenal keberagaman budaya Malaysia. (RW)