9 Makanan Khas China yang Cocok dengan Lidah Orang Indonesia!

9 Makanan Khas China yang Cocok dengan Lidah Orang Indonesia!

2019-07-17 10:06:18

Berkunjung ke Negara China kurang lengkap rasanya kalau tidak mencicipi makanan khas China yang terkenal ke seluruh penjuru dunia. Tidak terkecuali Indonesia, terlepas dri tujuan awal ke china untuk menikmati nuansa lain. Tidak seperti Makanan khas jepang yang tidak banyak diadopsi di sini, banyak makanan Indonesia yang mengadopsi dari makanan negeri yang memiliki populasi penduduk terbesar di dunia.

Lokasi China yang berdekatan dengan Hongkong dan Macau, membuat China menjadi tujuan wisata yang tidak kalah menarik. Meskipun bersaing dengan Disneyland Hongkong dan Golden Reel nya Macau, China tetap tidak pernah kehilangan peminat loh. Beberapa traveler mengkhawatirkan dalam proses pembuatan visa ke China, namun sekarang banyak travel agent yang bisa membantu membuatkan visa untuk berbagai negara. 

Berbagai makanan yang mengadopsi dari makanan china salah satunya adalah berbagai jenis mie yang banyak ditemukan di setiap sudut daerah di Indonesia. Untuk mendapatkan makanan khas dari Negeri Tirai Bambu ini sangat mudah. Makanan china memang terkenal dengan kelezatannya, untuk itu tidak heran jika kepopulerannya sangat tidak diragukan lagi! Seperti apa sih makanan atau cemilan khas China otentik yang bisa kita cicipi jika berkunjung ke China?!

1. Bebek Peking

Bebek Peking

Source: Nibble.Id

Makanan khas china yang pertama adalah bebek peking. Seperti namanya, makanan ini terbuat dari daging bebek yang dipanggang dan di padukan dengan saus asam manis khas china yang dapat menambah cita rasa nya. Makanan ini memiliki tekstur yang unik, yaitu gurih dan krispinya kulit bebek serta lembutnya daging membuat makanan ini menjadi salah satu makanan khas china yang wajib kamu coba saat berkunjung ke negeri China ya?! Karena lokasi yang dekat Hongkong, tidak ada salahnya mampir sebentar jalan-jalan ke Hongkong dan menikmati suasana lain.

2. Wonton Khas China

wonton soup

Source: Finedinninglovers.com

Wonton, Makanan khas China satu ini sekilas terlihat seperti siomay atau sejenis pangsit basah yang disajikan dengan kuah atau dalam bentuk sop yang menyegarkan. Makanan yang terbuat dari daging udang ini menjadi sajian favorit warga lokal. Walaupun terlihat tidak pedas, namun cita rasa asli dari wonton sebenarnya sangat pedas, cocok di coba buat kamu yang menggemari makanan pedas. Jadi, jika berkunjung ke China, hidangan ini wajib banget masuk dalam daftar list mu ya?!

3. Bingtang hulu (Manisan khas China)

Bing Tang Hulu

Source: onthegas.org

 

Walaupun tidak termasuk dalam makanan dan bisa dimasukan dalam kategori cemilan khas china ini sangat populer dikalangan anak atau remaja. Rasanya yang manis membuat anak-anak tidak bisa berhenti memakannya. Manisan atau permen ini biasanya dibuat dari buah – buahan yang bisa dengan mudah didapat setiap musim, seperti apple atau cherry yang dicelup ke larutan gula dan diamkan hingga mengeras. Jika sedang berada di China, jangan lupa cicipin jajanan manis yang satu ini ya. Biasanya berbentuk menyerupai sate buah yang berwarna-warni.

4. Chow Mein

Chow Mein

Source: Delish.com

Makanan khas china yang selanjutnya adalah makanan yang rasanya tidak kalah enak dengan makanan yang dibahas sebelumnya, yang satu ini biasa disebut Chow Mein. Seperti makanan china pada umumnya, makanan ini terbuat dari Mie China yang di goreng kering dan menjadi makanan khas dari daerah di china yang disebut kanton. Agar lebih nikmat, biasanya makanan ini disajikan dengan lauk pendamping seperti ayam atau daging sapi tergantung selera masing-masing orang. Salah satu makanan unik dan lezat yang harus di coba ya ketika sedang berkunjung ke China.

5. Tahu Ma Po

mapo tahu

Source: workflow.arts.ac.

 

Tahu, mungkin sebagian dari kamu sudah tidak asing lagi dengan makanan yang berbahan dasar kedelai ini. Namun, sensasi lain jika kamu makan Tahu Ma Po dari China ini, makanan yang sudah ada sejak 100 tahun yang lalu ini mempunyai rasa yang lumayan pedas. Karena, pada proses pembuatannya Tahu yang menjadi bahan dasar dari masakan ini akan dicampur dengan cabai merah, lada, bawang bombay dan campuran daging sapi. Makanan yang akan sangat cocok dimakan dengan nasi putih hangat, waahh selera orang Indonesia banget ya.

6. Ayam Pengemis

Ayam Pengemis

Source: hungrygowhere.com

Tidak seperti namanya ayam pengemis tidak ada sangkut pautnya dengan pengemis ya. Makanan khas china yang satu ini memang memiliki cara unik saat memasak atau dalam penyajiannya yaitu dengan cara dipanggang dan di bungkus dengan menggunakan daun teratai. Hal nyeleneh lainnya adalah ayam ini akan memiliki aroma yang sedikit mirip dengan aroma tanah. Meskipun begitu, makana ini menjadi makanan favorit di China dan sangat direkomendasikan untuk kamu yang sangat suka dengan ayam dengan cita rasa unik.

7. Bakpao

bakpao

Source: Momakan.files

Untuk makanan khas china yang satu ini, pasti banyak diantara kamu yang sudah familiar dan mungkin saking familiar-nya sudah bosan dengan makanan ini ya. Walaupun populer di Indonesia, namun tetap saja cita rasa khas china tidak mungkin dengan mudah di temukan di bakpao-bakpao yang sering kamu temui ya. Nama bakpao diambil dari bahasa china yang berarti bungkusan daging, atau bungkusan yang didalamnya berisi daging.

Walaupun kenyataan nya jika di Indonesia banyak bakpao yang diisi dengan varian isian lain seperti coklat , kacang atau lain lain. Namun untuk bakpao asli China, akan lebih banyak berisikan daging-dagingan dan cenderung dengan rasa gurih dibanding manis ya. Untuk itu, tidak ada salahnya mencoba bakpao dari negara asalnya china!

8. Cahkwe

cahkwe

Source: Tokomesin.com

Makanan Cemilan khas china ini sering ditemukan di Indonesia juga, biasanya banyak ditemukan di depan sekolah yang bisa dibeli dengan harga terjangkau. Meski banyak di temukan di Indonesia, lagi-lagi makanan ini berasal dari China. Berbeda dengan Indonesia yang memakan cahkwe dengan dicampur saus kacang, di China cahkwe biasanya dimakan bersamaan dengan bubur panas.

Dan bisa juga dicampur dengan susu kedelai hangat yang memiliki rasa dasar manis dan asin atau gurih dari kedelai. Banyak di jual di pinggiran jalan, jadi kamu tidak perlu khawatir mencarinya. Mencoba cahkwe di china juga menjadi agenda yang bisa kamu ceritakan saat kembali ke Indonesia. Bandingkan saja rasa cahkwe autentik dari china dengan cakwe yang biasa kamu beli di depan sekolah ya. Hehe

9. Lunpia

lunpia

Source: Bukalapak

Siapa yang tidak pernah lihat makanan dengan bentuk semacam itu? Jika kamu tinggal di pulau jawa tepatnya di semarang, akan banyak ditemukan jajanan serupa dan dengan nama yang serupa pula, Jika di China bernama Lunpia maka di Indonesia disebut Lumpia hanya beda satu huruf tengah ya. Sama seperti halnya di sini, di china makanan ini juga dijadikan cemilan yang sangat digemari dari anak hingga dewasa.

Cemilan khas china atau gorengan yang didalamnya rebung dan berbagai sayuran ini memang memiliki rasa yang lezat. Tidak heran walaupun beda negara, Lumpia tetap menjadi makanan yang digemari. Karena rasanya mungkin akan hampir sama dengan lumpia semarang, tidak ada salah mencicip lunpia ya, mumpung di China semua makanan wajib di coba pokoknya.

Nahhhh, itulah sebagian kecil makanan khas china  dan beberapa di antaranya Cemilan Khas China yang tidak boleh kamu lewatkan jika sedang berkunjung kesana, Semua terlihat lezat bukan? Tunggu apalagi, segera buat rencana liburan ke China, Hongkong atau mencoba jalan jalan ke Macau! Tapi jangan lupa juga untuk bagikan pengalamanmu ke teman-teman seperti apa rasanya bakpao, cakwe dan lumpia di negara asalnya yaa!!  See you later~ (IM)

9 Makanan Khas China yang Cocok dengan Lidah Orang Indonesia!

10 Makanan Khas Cina yang Wajib Dicoba

12 Tempat Wisata Hong Kong yang Wajib Traveler Kunjungi

Borong Buah Tangan Unik dari 7 Tempat Belanja Mongkok Hongkong Berikut Ini!

10 Destinasi Wisata Murah untuk Backpacker ke Hong Kong

Jalan Jalan ke Hongkong, Kunjungi 10 Tempat Wisata Favorit Turis Manca!

Tanpa Hong Kong Visa Wisatawan Dapat Berlibur di Hollywoodnya Asia

Rekomendasi 9 Hotel di Hongkong untuk para Backpacker

Liburan Lebih Menyenangkan dengan Hongkong itinerary

8 Tips Liburan ke Hongkong untuk para Traveler Pemula

8 Jajanan Lezat Ini Harganya tidak Lebih dari $50 Mata Uang Hongkong

Rasakan Kemudahan Berwisata ke Macau dengan Hong Kong TurboJet

10 Street Food Hongkong yang Wajib Dicoba saat Plesiran ke Dataran China

Selain Bandara Hong Kong Ada Transportasi Umum yang Terjangkau untuk Wisatawan

7 Makanan Khas Hong Kong yang Dapat Mengguncangkan Nafsu Makan

Ini Dia 10 Tempat Wisata Hongkong Paling Menarik

Melancong ke LA Asia, Jangan Lupa Bawa Pulang 10 Oleh Oleh Hongkong ini!

Liburan Hemat ke Tempat Wisata Murah di Hongkong

7 Tempat Wisata Kuliner di Hongkong yang Akan Menggoyang Lidah Kalian

6 Tempat Wisata Favorit di Hongkong

5 Tempat-Tempat Wisata di Hongkong yang Sering Dikunjungi Wisatawan

5 Aktivitas Terbaik di Hongkong

Sambut Suka Cita Tahun Baru Bersama Aqualuna Symphony Of Light Cruise

Serunya Mengikuti Wisata Edukasi Di Hong Kong Ocean Park

Kembali ke Tahun 1920-an dengan Berlayar Bersama Hong Kong Star Ferry Harbour Tour

Rasakan kenikmatan Kuliner Hong Kong Tiada Dua Di Ding Dim 1968

Hong Kong Sky 100, Tempat Terbaik Menikmati Panorama Hong Kong

Unik dan Romantisnya Kapal Pesiar Bauhinia Harbour Cruise

Intip Kemegahan Noah’s Ark di Tepian Ma Wan Tung Wan Beach

Mengawali Petualangan Di Pulau Lantau Bersama Ngong Ping 360

Ciptakan Imajinasi Di Hong Kong Disneyland

Melintasi Landmark Kota Bersama Hong Kong Big Bus Tour

Buat Perjalanan Praktis Dengan Hong Kong Airport Express Train

Hong Kong Macau Turbojet Ferry Memberikan Kenyamanan Penyeberangan Antar Kota

Nostalgia Film Forrest Gump Dengan Menikmati Menu-menu Hong Kong Bubba Gump

Telusuri Keindahan Kota Dari Jalur Kereta Kabel Hong Kong Peak Tram

Langka, Mudahnya Berfoto Bersama Jokowi di Hong Kong Madame Tussauds

TramOramic Tour Hong Kong, Jelajahi Sudut Kota Dengan Kereta Listrik

Victoria Harbour Cruise, Cruise Unik Bergaya Retro Cina

Hong Kong Crystal, Tur Bus Berkonsep Restoran pertama di Kota Hong Kong

Berburu Oleh-oleh di Hong Kong, Ini 6 Oleh-oleh yang Wajib Dibeli

6 Tempat Wisata Belanja di Hongkong Yang Harus Kalian Kunjungi

6 Nama Tempat Wisata di Hongkong yang Perlu Kalian Kunjungi

5 Tempat Wisata di Hongkong yang Murah Demi Liburan Hemat

5 Tempat Wisata di Hongkong 2018 yang Harus Kalian Post di Instagram

Tempat Wisata Menarik di Hongkong yang Wajib Dikunjungi untuk Liburan Terbaik

Ini Rekomendasi Tempat Wisata Malam di Hongkong

Rekomendasi 5 Tempat Wisata yang Harus Dikunjungi di Hongkong

Ini Lho 6 Tempat Wisata Terbaik di Hongkong

Pilihan Tempat Wisata Populer di Hongkong

10 Tempat Wisata di Hongkong Terbaik yang Harus Dicoba

Coba Kunjungi Tempat Wisata Wajib di Hongkong Ini

10 Tempat Wisata Terkenal di Hongkong

Tempat Wisata di Hongkong Island yang Sering Dikunjungi Wisatawan

Ajak si Kecil Berpetualang ke 5 Tempat Wisata di Hongkong untuk Anak

Jangan Sampai Melewatkan 5 Tempat Wisata yang Wajib Dikunjungi di Hongkong

Ternyata Ini Tempat Wisata di Hongkong yang Terkenal

Kunjungi 7 Tempat Wisata Anak di Hong Kong Ini Saat Liburan Keluarga

Ini Dia 10 Tempat Wisata di Hongkong yang Wajib Dikunjungi

Lakukan 10 Aktivitas Seru Ini di Tempat Wisata di Hong Kong 2018

Berburu Keseruan di 8 Tempat Wisata di Hongkong Macau

Mendatangi 7 Tempat Wisata di Hongkong, Macau dan Shenzhen Sekaligus

Liburan Seru di 7 Tempat Wisata di Hongkong dan Macau

// Befree Support Team