Lakukan 10 Aktivitas Seru Ini di Tempat Wisata di Hong Kong 2018
2018-07-16 10:35:58Liburan ke Hong Kong? Berikut Aktivitas yang Wajib Anda Coba!
Berkaitan dengan tempat wisata di Hong Kong 2018, Anda mungkin penasaran dengan aktivitas seru yang bisa dilakukan. Hong Kong memang negara yang kecil, bahkan lebih kecil dari Pulau Bali. Tapi, berbagai tempat wisata di Hong Kong, Macau, dan Shenzhen memang tak bisa dilewatkan begitu saja.
Sebelum masuk ke topik utama, berikut sedikit tips berlibur ke luar negeri untuk Anda. Saat berada di Hong Kong, akan sangat boros jika Anda terus online menggunakan SIM Card yang Anda bawa dari Indonesia. Untuk membantu Anda berhemat, Anda bisa memasang 3G/4G SIM Card Hong Kong atau menggunakan Wi Fi Router Hong Kong.
Nah, wisata di Hong Kong apa saja sih yang hukumnya wajib untuk dikunjungi? Dan, apa saja yang bisa kita lakukan di Hong Kong? Berikut ulasannya.
1. Naik Hong Kong Peak Tram Menuju Victoria Peak
Victoria Peak adalah tengara ikonik Hong Kong yang wajib Anda sambangi ketika berkunjung ke negeri kecil ini. Di The Sky Terrace yang ada di puncak, Anda bisa mengamati 360 derajat pemandangan Hong Kong dan sekitarnya. Tempat ini berada di ketinggian 428 meter di atas permukaan laut.
Untuk tiba di Victoria Peak, Hong Kong Peak Tram siap mengantar Anda. Kereta kabel pertama di Asia ini sangat terkenal dan populer di Hong Kong loh. Selain itu, Peak Tram juga merupakan salah satu alat transportasi tertua di Hong Kong yang mulai beroperasi pada tahun 1888. Waktu operasional alat transportasi bersejarah ini adalah dari pukul 7 pagi hingga tengah malam waktu setempat. Victoria Peak bisa menjadi salah satu tempat romantis di Hong Kong untuk Anda kunjungi bersama pasangan, terutama di malam hari.
2. Berkeliling Hong Kong dan Wisata Sejarah di Atas Trem dengan TramOramic Tour
Tram atau kereta kabel trem adalah alat transportasi yang harus Anda coba naiki selama di Hong Kong. Cara terbaik untuk mendapat pengalaman ini adalah dengan mengikuti TramOramic Tour. Perjalanan wisata dengan trem bergaya 1920an ini berlangsung selama 1 jam. Selama tur, kereta unik ini akan membawa Anda melihat-lihat landmark ikonik di sekitar Hong Kong. Di atas kereta tingkat dua dengan dek terbuka ini terdapat galeri foto, artefak, dan video sejarah. Anda pun bisa mengamati kehidupan penduduk lokal Hong Kong dan belajar sejarah trem yang Anda naiki. Anda bisa memulai tur dengan trem ini dari dua wilayah: Causeway Bay atau Western Market Terminus.
3. Datangi Tempat Wisata Terkenal dengan Hong Kong Big Bus Tour
Selain menggunakan kereta trem, cara terbaik untuk tiba di tempat tempat wisata Hong Kong 2018 adalah dengan mengikuti Hong Kong Big Bus Tour. Jika kereta trem hanya berhenti di stasiun, bus ini bisa mengantar Anda langsung ke tempat-tempat wisata paling populer di Hong Kong. Ada 4 pilihan rute wisata yang bisa Anda pilih, termasuk wisata malam ke area Kowloon dan Nathan Road yang meriah. Tergantung paket wisata mana yang Anda pilih, Anda bisa mengunjungi landmark Hong Kong. Rasakan pengalaman naik sampan, peak tram, Sky 100, dan Star Ferry, lalu kunjungi Man Mo Temple, Kowloon, dan wilayah Stanley.
4. Naik Kereta Gantung Ngong Ping 360 Menuju Pulau Lantau
Beberapa tempat wisata di Hong Kong 2018 tidak berada di daratan utama. Salah satunya yang terbaik dan wajib Anda kunjungi adalah Tian Tan Buddha, atau The Big Buddha. Patung perunggu Buddha Sakyamuni setinggi 34 meter ini berada di Biara Po Lin di Ngong Ping, Pulau Lantau, Hong Kong. Cara yang menjadi favorit para wisatawan untuk datang ke pulau ini adalah dengan naik kereta gantung Ngong Ping 360. Dinamakan demikian karena selama 25 menit perjalanan, pengunjung bisa menikmati pemandangan 360 derajat dari Pulau Lantau yang ada di bawahnya. Kereta gantung Ngong Ping 360 memiliki 4 jendela di keempat sisinya yang memungkinkan hal ini. Selain itu, untuk pengalaman terbaik, Anda disarankan untuk memilih opsi Crystal Cabin. Kereta dengan Crystal Cabin memilihi dasar dari kaca, sehingga Anda bisa melihat pemandangan tepat di bawah kaki Anda.
5. Bersenang-senang Bersama Mickey di Hong Kong Disneyland
Hong Kong memang negeri tujuan wisata yang asyik. Tak hanya untuk para pasangan atau shopaholic, tempat ini pun sangat cocok untuk liburan keluarga. Banyak tempat wisata di Hong Kong untuk anak yang menawarkan aktivitas seru dan menyenangkan. Salah satu yang terbaik dan terpopuler tentunya adalah Hong Kong Disneyland. Taman hiburan bertema Disney ini punya banyak tokoh legend yang pasti dikenali anak-anak di seluruh dunia. Hong Kong Disneyland juga terletak di Pulau Lantau. Ada banyak wahana menarik untuk dinaiki. Selain itu, berbagai parade unik khas Disneyland pasti akan membuat anak-anak bersemangat. Jangan lupa untuk berfoto dengan para tokoh Disney seperti Mickey dan Minnie Mouse, serta Donald dan Daisy Duck!
6. Nikmati Pertunjukan Cahaya Terbesar di Dunia dengan AquaLuna Symphony of Lights Cruise
Ingin tahu tempat wisata gratis di Hong Kong? Salah satunya adalah Pelabuhan Victoria yang menawan. Nah, waktu terbaik untuk datang ke pelabuhan utama Hong Kong ini adalah sekitar pukul 8 malam waktu setempat. Victoria Harbor pada jam-jam ini termasuk tempat romantis di Hong Kong. Pasalnya, akan ada pertunjukan cahaya dan musik yang sangat populer di Hong Kong: Symphony of Lights. Pertunjukan ini menggunakan lampu, laser, dan kembang api yang dipancarkan dari sekitar 40 gedung pencakar langit di Hong Kong. Tempat terbaik untuk melihat pertunjukan yang masuk Guinness Book of World Records ini adalah dari atas kapal. Dengan AquaLuna Symphony of Lights Cruise, Anda hanya perlu duduk nyaman mengagumi pertunjukan sembari menyesap minuman gratis yang diberikan.
7. Melipir ke Macau Naik Hong Kong Macau Turbo Jet Ferry
Jika menjelajahi Hong Kong saja dirasa kurang, Anda pasti akan mencari-cari tempat wisata di Hong Kong dan Macau. Hong Kong dan Macau memang berseberangan. Mereka dipisahkan oleh Laut China Selatan. Banyak wisatawan yang berlibur ke Hong Kong mencari alternatif liburan menarik lain dengan melipir ke Macau. Dengan Hong Kong – Macau TurboJet Ferry, perlu sekitar 55 menit untuk tiba di Macau dari Sheung Wan. Banyak tempat wisata di Macau yang wajib untuk masuk bucket list itinerary idaman Anda. Ada reruntuhan Gereja St. Paul’s, The Venetian Macau, Senado Square, Macau Fisherman’s Wharf dan masih banyak lagi.
Itu tadi 7 aktivitas di tempat wisata di Hong Kong 2018 yang bisa menjadi pilihan liburan Anda. Selain keindahan alam dan pelabuhannya, Hong Kong juga terkenal akan kulinernya yang beragam dan pastinya lezat. Hong Kong juga dipilih sebagai destinasi wisata belanja murah oleh banyak wisatawan dari seluruh dunia. Jadi, jika Anda telah memutuskan untuk berlibur ke Hong Kong, jangan lupa untuk belanja dan wisata kuliner juga ya. (yn)