Cari Tahu Lebih dalam tentang Legoland Malaysia dan Hal Menarik tentang Taman Bermain ini
2018-10-19 11:29:15Wujudkan impian Anda yang penuh dengan Lego di Legoland Malaysia
Jika kebetulan Anda sedang berada di Malaysia, jangan lupa untuk berkunjung ke Legoland Malaysia. Taman bermain ini merupakan satu-satunya taman bermain bertemakan Lego yang ada di Asia Tenggara. Agar Anda bisa mengenal dan mengetahui lebih lanjut tentang Legoland Malaysia, ada baiknya jika Anda membaca hingga tuntas keterangan di bawah ini, sekaligus apa saja yang bisa Anda dapatkan jika berkunjung kemari.
Legoland Malaysia dan segala hal dibaliknya
Seperti keterangan di atas, Legoland Malaysia merupakan Legoland satu-satunya yang berada di Asia Tenggara. Taman bermain ini merupakan taman bermain bertemakan Lego yang pertama kali dibuka di luar Amerika Serikat. Banyak wisatawan yang kemudian menanyakan perihal Legoland Malaysia dimana, karena mereka ingin menikmati sensasi bermain dikelilingi banyak balok-balok Lego. Alamat Legoland Malaysia ada di Nusajaya, Johor, Malaysia. Untuk jam buka Legoland Malaysia sendiri dimulai dari pukul 10 pagi hingga 6 sore pada hari Senin hingga Kamis. Jika kebetulan Anda berkunjung kemari saat Jumat hingga Minggu, Anda bisa menikmati keseruan di taman ini lebih lama, karena Legoland Malaysia buka dari pukul 10 pagi hingga 7 malam.
Taman bermain bertemakan Lego ini pertama kali dibuka pada tahun 2012. Sejak tahun bukanya, Legoland Malaysia sudah menarik banyak wisatawan baik lokal maupun internasional. Dengan permainan di Legoland Malaysia yang mencapai 40 jenis ditambah dengan taman bermain airnya, hampir setiap hari Legoland Malaysia tidak pernah sepi oleh pengunjung yang berlibur. Anda bisa menemukan banyak kesenangan yang mungkin tidak akan Anda temukan di tempat lain! Bermain di beragam wahana seru, yang tentunya bertemakan Lego! Anda juga bisa membawa pulang banyak merchandise lucu atau bahkan membeli Lego-Lego yang jarang bisa Anda beli di tempat lain! Jika Anda menginginkan akses yang mudah untuk berkunjung kemari, ada baiknya jika Anda mencari dan menyewa hotel dekat Legoland Malaysia. dengan mengambil pilihan ini, Anda bisa lebih mudah berkunjung dan bisa menghemat biaya transportasi.
Liburan mudah dan efisien dengan BeFreeTour
Berlibur adalah hal yang paling menyenangkan untuk dilakukan. Banyak orang yang mengagendakan liburan jauh-jauh hari, bahkan memiliki budget tersendiri untuk kegiatan ini. hal-hal krusial seperti tanggal berapa Anda memutuskan untuk berlibur hingga pakaian yang akan Anda pakai selama berlibur harus dipersiapkan jauh-jauh hari. Selain hal-hal tersebut Anda juga harus memperhatikan tiket wisata yang akan Anda beli.
Untuk membuat liburan Anda lebih mudah, BeFreeTour hadir sebagai solusi liburan Anda. Anda tidak perlu repot mengantri di loket karcis! Anda cukup mengakses website kami melalui gadget Anda, dan E-Ticket untuk Legoland akan segera Anda dapatkan. Harga masuk Legoland Malaysia dari kami juga lebih terjangkau dan tentunya akan menghemat banyak biaya liburan Anda!
---> Klik Disini untuk Pemesanan Tiket Legoland Malaysia <---
Harga tiket Legoland Malaysia
Cara menuju ke Legoland Malaysia
- Anda bisa menggunakan mobil untuk menuju ke Legoland Malaysia. Pastikan Anda memiliki SIM Internasional atau menyewa mobil beserta drivernya untuk memudahkan perjalanan Anda
- Gunakan Bus Express dari Kuala Lumpur yang akan langsung mengantar Anda ke Legoland Malaysia.
- Anda juga bisa menggunakan bus umum yang lebih terjangkau untuk sampai ke Legoland Malaysia.
Hal menarik di dalam Legoland Malaysia
Ada banyak hal yang bisa Anda lakukan selama berada di Legoland Malaysia. Anda bahkan bisa mengajak serta buah hati Anda yang masih kecil untuk bermain disini, tanpa perlu khawatir mereka akan merasa bosan! Apa saja yang bisa Anda temukan disini?
1. The Beginning, pintu masuk menuju sebuah kesenangan liburan
Hal menarik pertama dan juga terakhir Anda singgahi adalah zona The Beginning. Di dalam zona ini terdapat beberapa tempat yang akan menunjang kebutuhan berlibur Anda. Ada 4 tempat; Big Shop, Mini Market, The Brick Shop, dan The Café. Sebelum Anda menjelajahi dan menikmati kesenangan di dalam Legoland, Anda bisa membeli berbagai macam makanan dan minuman di Big Shop, Mini Market dan The Café. Anda juga bisa membeli beberapa kebutuhan seperti sabun dan handuk. Setelah selesai berwisata, Anda bisa membeli banyak cinderamata di The Brick Shop. Yang paling banyak diburu di The Brick Shop adalah permainan Lego. Bahkan disini Anda bisa menemukan Lego yang sudah limited edition!
2. Nikmati banyak wahana bernuansakan Ninja di LEGO Ninjago World
Jika Anda adalah penggemar budaya Jepang, terutama ninja, ada satu zona yang terdapat di Legoland Malaysia yang bisa anda kunjungi. Zona tersebut adalah LEGO Ninjago World. Di zona ini Anda bisa menemukan 3 wahaan berbeda dengan tema ninja yang menarik. Anda bisa memilih wahana mana yang akan Anda coba.
3. MINILAND, tempat penuh miniatur bangunan dari Lego
Di Zona MINILAND, Anda bisa menemukan banyak bangunan terkenal dunia, seperti Angkor Wat, Pura Tanah Lot hingga Taj Mahal! Bangunan tersebut tentunya bukan bangunan asli, melainkan miniatur yang dibuat mirip dengan aslinya, namun menggunakan ribuan balok Lego. Susunan dari lego-lego ini sangat detail dan indah, sehingga sekilas sangat mirip dengan banguanan yang menjadi modelnya.
4. Buat liburan Anda dan buah hati berkesan di Imagination
Bagi Anda yang membawa buah hati berlibur, terlebih berlibur di Legoland Malaysia. zona Imagination sangat cocok untuk Anda kunjungi bersama dengan buah hati. Ada banyak wahana permainan yang interaktif dan tentunya menyenangkan untuk buah hati Anda dan Anda tentunya.
5. LEGO TECHNIC, zona penuh hal hi-tech dan menarik
Di zona LEGO TECHNIC, Anda bisa menemukan banyak wahana yang mengedepankan teknologi canggih! Anda juga bisa mencoba berkunjung ke sebuah akademi yang akan menambah pengetahuan Anda. Ada juga wahana menantang yang tentunya bisa Anda nikmati bersama dengan keluarga. Anda juga bisa melihat banyak miniature film Star Wars dan juga bisa membeli lego dengan teman film terkenal ini.
6. Tantang diri Anda dengan bermain beragam wahana di LEGO KINGDOMS
Nikmati kesenangan yang bisa Anda temukan di banyak taman bermain di LEGO KINGDOMS! Anda bisa menaiki banyak wahana menyenangkan, menantang dan menegangkan disini. Bagi buah hati Anda, ada beberapa wahana di zona ini yang cocok untuk dinaiki oleh anak-anak.
7. LAND OF ADVENTURE, uji taktik dan kecerdasan Anda di sini
Coba uji ketepatan Anda dengan wahana menembak yang ada di LAND OF ADVENTURE. Di zona ini, Anda akan merasakan petualangan yang sebenarnya dengan banyak wahana yang akan mengasah ketelitian dan juga strategi Anda.
8. Istirahatkan badan dan pikiran Anda di LEGO CITY
Setelah Anda Menikmati wahana yang memacu jantung, Anda bisa menenangkan badan Anda di LEGO CITY. Ada beragam wahana yang santai disini, dan siap untuk membuat Anda rileks tetapi tetap mengesankan.
9. Bermain air tidak pernah semenyenangkan jika bermain di WATER PARK
Habiskan hari Anda yang panas di WATER PARK! Ada banyak wahana permainan air yang akan membuat hari Anda menjadi lebih segar dan menyenangkan. Anda bisa bermain banyak seluncuran hingga bersantai di atas pelampung. (Ty)