Menjelajahi Seluk-Beluk Sentosa Merlion Tower
2018-10-22 11:03:25Ketahui banyak hal tentang ikon utama Negara Singapura hanya di Sentosa Merlion Tower!
Ketika anda berkunjung ke Singapura, maka anda wajib untuk berkunjung ke Sentosa Merlion Tower. Merlion merupakan ikon khas dari Negara Singapura, maka sempatkanlah untuk berfoto dan menjelajahi banyak hal disana. Untuk mempermudah anda menjelajahi banyak hal dan mendapatkan banyak informasi mengenai Sentosa Merlion, anda wajib membaca artikel ini!
Apa itu Sentosa Merlion Tower?
Sentosa Merlion Tower adalah salah satu Menara Merlion terbesar di Singapura. Sentosa Merlion Tower memiliki tinggi sekitar 37 meter dengan 12 lantai. Jika anda sudah pernah melihat Merlion di Marina Bay, anda juga harus melihat Merlion Raksasa di Sentosa Island.
Merlion adalah ikon Negara Singapura yang berbentuk setengah ikan dan setengah singa. Sebagai ikon yang sangat populer di Singapura, maka jangan heran jika anda akan menemukan banyak sekali Merlion disana. Menurut legenda Merlion dipercaya sebagai simbol penjaga kemakmuran di Singapura. Kepala singa yang menggambarkan cerita rakyat Pangeran ‘Sang Nila Utama’ yang menemukan Singa dan sebuah kota (Pura), sedangkan ekor ikan melambangkan desa nelayan ‘Temasek’ atau disebut juga ‘Kota-Laut’.
Jika anda berkunjung ke Sentosa Merlion Tower, anda dapat berfoto diarea luar dan juga anda dapat menjelajahi bagian dalam tower atau menara.
Liburan mudah dan murah dengan Befree Tour
Banyak sekali hal yang dapat anda jelajahi di Singapura, anda harus memanfaatkan waktu yang sangat berharga. Persiapkan dengan baik liburan anda, dan pastikan anda telah membeli tiket masuk secara online hanya di BEFREE TOUR. Ada banyak sekali keuntungan jika anda membeli tiket melalui online, selain harga tiket yang sangat lebih murah, anda juga tidak perlu repot mengantri untuk membeli tiket masuk di Sentosa Merlion Tower. Anda tinggal pilih tiket dan tanggal kunjungan, bayar dan anda akan menerima e-tiket. Anda hanya perlu scan barcode yang ada di e-tiket anda saat masuk, tanpa perlu antri panjang.
Harga tiket Sentosa Merlion Tower
---> Klik Disini untuk Pemesanan Tiket Sentosa Merlion Tower <---
Cara menuju ke Sentosa Merlion Tower
- Menggunakan Sentosa Express: Turun di Stasiun Imbiah.
- Menggunakan Bus Umum: Naik Bus 123 dan turun di Merlion Plaza.
- Menggunakan Bus Intra-Island: Berangkat dengan bus Sentosa B dan turun di Merlion Plaza
- Menggunakan Cable Car: Menggunakan cable car dari HarbourFront Tower 2 atau Mount Faber Station dan turun di Stasiun Cable Car Imbiah Sentosa.
Hal yang wajib dilakukan saat berkunjung ke Sentosa Merlion Tower
Ada banyak sekali hal yang dapat dilakukan di Sentosa Merlion Tower dan sekitarnya. Anda dapat memasuki menara merlion ini, mengetahui sejarah Singapura yang sangat luar biasa, bermain di area lain disekitar menara Merlion Sentosa dan masih banyak lagi. Berikut kegiatan yang wajib anda coba saat berkunjung ke Sentosa Merlion Tower!
1. Memasuki Merlion Tower Raksasa
Anda harus memasuki menara Merlion Raksasa ini karena ada banyak hal yang bisa anda jelajahi. Menara setinggi 37 meter ini menyediakan berbagai edukasi mengenai sejarah Singapura dan lain sebagainya. Ketika berada di puncak menara, anda dapat melihat pemandangan kota Singapura. Anda bahkan dapat melihat 360 derajat keindahan kota tersebut.
Tidak hanya menikmati destinasi di siang hari, anda juga dapat menyaksikan Sentosa Merlion Tower di malam hari. Sentosa Merlion Tower dihiasi dengan ribuan lampu yang sangat indah. Jangan sampai anda melewatkan pertunjukan lampu di Sentosa Merlion Tower di malam hari.
2. Tiger Sky Tower
Jika anda berada disekitar Sentosa Merlion Tower, anda juga harus mengunjungi Tiger Sky Tower. Menara setinggi 131 meter ini merupakan tower observatorium tertinggi di Asia. Menara ini memiliki kapasitas sekitar 72 penumpang untuk satu kali round. Anda akan dibawa naik ke sebuah tabung yang akan membawa anda naik setinggi 131 meter diatas permukaan air. Tabung tersebut akan berputar 360 derajat sehingga anda dapat melihat seluruh pemandangan Sentosa Island dan Singapura. Bahkan anda juga akan dapat melihat Malaysia dan Indonesia, jika cuaca cerah.
Untuk dapat berkunjung ke Tiger Sky Tower, anda dapat membeli tiket secara online terlebih dahulu agar anda mendapatkan harga yang lebih murah dan tanpa perlu mengantri panjang. Tiger Sky Tower buka setiap hari dari jam 09:00 pagi sampai jam 21:00 malam. Anda harus memilih waktu yang tepat agar dapat melihat pemandangan dengan nyaman dan jelas. Jika Anda memilih untuk melihat pemandangan Singapura di pagi hari yang masih sangat sejuk, maka anda harus datang ke Tiger Sky Tower pada pukul 09:00 atau bahkan sebelumnya. Jika anda ingin melihat indahnya senja sore di Singapura, maka anda dapat mengunjungi Tiger Sky Tower sekitar pukul 16:30 sore hari. Namun, jika anda ingin menikmati indahnya gemerlap lampu malam di Singapura, anda harus datang sekitar pukul 19:30. Anda akan melihat keindahan Singapura yang luar biasa dari Tiger Sky Tower ini.
3. Wings of Time
Tidak ada cara yang lebih membahagiakan selain mengakhiri hari anda dengan melihat pertunjukan yang sangat menakjubkan. Jika anda berada disekitar Sentosa Island, anda harus menyaksikan pertunjukan Wings of Time. Pertunjukan ini merupakan pertunjukan air terbuka dengan efek lampu yang sangat luar biasa. Anda akan menyaksikan pertunjukan dari efek air, laser dan juga kembang api yang sangat indah.
Pertunjukan ini menceritakan tentang perjalanan persahabatan Burung Shahbaz bersama dengan Rachel dan Felix. Tidak hanya untuk dewasa, pertunjukan ini juga pasti akan sangat menghibur anak-anak.
Selamat berlibur di Singapura dan jelajahi banyak hal yang akan anda temukan hanya di Befree Tour.(dpp)