Tempat Wisata Terindah di Jepang untuk Masing-masing Musim yang Ada
2018-09-06 09:07:35Wisata 4 Musim di Jepang, Berikut Destinasi Terbaiknya
Berlibur ke berbagai tempat wisata terindah di Jepang memang menjadi impian banyak orang. Tak hanya budaya dan sejarahnya, Jepang juga punya nama besar terkait keindahan alam dan destinasi wisatanya. Banyak yang menawarkan paket liburan ke Jepang dengan budget tertentu. Namun, biaya wisata Jepang bisa ditekan jika kamu merencanakan sendiri liburanmu. Kamu hanya perlu tekun mencari tiket promo, mencari tahu penginapan murah di Jepang, serta membeli sendiri tiket masuk untuk obyek wisata tujuan. Untungnya zaman sudah semakin canggih. Kini, para wisatawan sudah sangat dimudahkan dalam mendapatkan hal-hal tersebut. Nah, jika semua ‘persyaratan’ yang dibutuhkan, tinggal berangkat deh. Artikel tentang tempat wisata di Jepang kali ini membahas seputar tempat-tempat terindah di Jepang untuk keempat musim yang ada. Check them out!
1. Fuyu, Musim Dingin Tak Berarti Sendu
Musim dingin berarti salju dan udara dingin menusuk tulang. Biasanya wisata ke Jepang untuk musim dingin cenderung lebih murah dibanding ketiga musim lainnya. Jika kamu berlibur ke Jepang saat musim dingin, pastikan kamu membawa pakaian-pakaian tebal yang hangat. Serta, pakai sepatu boots yang bisa melindungimu dari udara dingin dan basah. Tempat wisata di Jepang saat musim dingin yang paling indah di antaranya:
Taman Odori dan Furano Ningle Terrace di Hokkaido
Hokkaido merupakan wilayah terdingin di Jepang karena berada di ujung utara. Tapi, justru musim dingin adalah musim yang tepat untuk berkunjung ke pulau ini. Di Sapporo, tepatnya di sepanjang Taman Odori yang ada di sebelah Sapporo TV Tower, diadakan Sapporo Snow Festival. Di festival musim dingin ini pengunjung bisa melihat karya seni dari salju dan es. Selain ikut memeriahkan Sapporo Snow Festival, tempat terindah di Hokkaido selama musim dingin salah satunya adalah di Furano Ningle Terrace.
Takaragawa Onsen Gunma
Onsen atau sumber air panas adalah salah satu daya tarik wisata Jepang. Tempat pemandian air panas banyak tersebar di seluruh wilayah Negeri Samurai. Tentunya berendam air hangat lebih nikmat ketika cuaca dingin. Nah, Takaragawa Onsen yang ada di Gunma ini merupakan salah satu yang terindah. Karena merupakan pemandian outdoor, para tamu bisa berendam sambal menikmati keindahan alam di sekitarnya.
Jigokudani Monkey Park
Pernah lihat gambar tempat wisata di Jepang dimana para monyet nampak menikmati waktu berendam di kolam air panas? Tempat ini adalah Taman Kera Jigokudani di Nagano. Paling tepat memang mengunjungi destinasi wisata yang satu ini saat musim dingin, dimana para monyet akan berkumpul di dalam kolam untuk menghangatkan diri.
2. Haru, Waktunya Romantisme Musim Semi yang Didominan Warna Pink
Musim semi di Jepang mengawali tahun ajaran baru di sekolah. Ketika musim ini tiba, Jepang dipenuhi dengan warna pink yang berasal dari bunga sakura yang bermekaran. Eits, tapi bunga sakura bukan satu-satunya bunga yang mekar di Jepang lho. Banyak sekali bebungaan yang mekar bersamaan di musim semi di negeri ini. Berikut beberapa tempat wisata di Jepang saat musim semi yang layak kamu kunjungi:
Kebun Bunga Tomita
Tomita Farm terletak di Hokkaido, dan biasanya hampir selalu ada di paket wisata tur sehari keliling Hokkaido. Di kebun ini hamparan bunga warna-warni bermekaran dengan indahnya. Nampak seperti karpet warna warni. Selain mengagumi keindahan karpet alami Tomita, para pengunjung juga bisa menikmati lezatnya eskrim lavender yang unik.
Huis Ten Bosch
Berlokasi di Nagasaki, Huis Ten Bosch tidak terlihat seperti Jepang, namun malah lebih mirip Belanda. Memang taman ini sengaja dibuat dalam nuansa Belanda, lengkap dengan kebun tulipnya. Nah, setiap musim semi, taman ini mengadakan Festival Tulip yang biasanya berakhir di pertengahan bulan April. Ketika festival ini berlangsung, pengunjung bisa melihat padang bunga yang mekar sempurna di sana.
3. Natsu, Serunya Musim Panas yang Menyengat namun Bersemangat
Musim panas di Jepang cukup dinanti terutama bagi kawula muda. Pasalnya, sekolah-sekolah bakal libur panjang. Biasanya para pelajar memanfaatkan libur panjang ini untuk berlibur ke tempat yang jauh, atau untuk kerja sambilan. Musim panas juga penuh dengan matsuri, dimana masyarakat mengenakan yukata dan hakama ke festival, makan kakigori atau es serut, serta ikut menari bon-odori. Ada banyak hanabi taikai atau festival kembang api diselenggarakan bersamaan dengan natsu matsuri atau festival musim panas. Nah, ini dia tempat yang menjadi favorit liburan musim panas, selain area pantai tentunya.
Tokyo Disneyland dan DisneySea
Keduanya merupakan tempat wisata di tokyo yang wajib dikunjungi. Di negara manapun, taman bermain memang selalu padat pengunjung. Terutama saat musim panas. Apalagi, Tokyo Disneyland dan DisneySea kerap mengadakan festival musim panas.
Okinawa World
Okinawa yang berada di selatan menjadi salah satu destinasi liburan impian bagi warga Jepang sendiri. Biasanya, para pelancong yang baru datang akan dengan bersemangat mengucap “Mensore!” yang menjadi salam khas Okinawa. Pulau ini terkenal dengan pantai dan keindahan alamnya, terutama keindahan alam bawah laut. Salah satu destinasi wisata terindah adalah Okinawa World, dengan pemandangan Gua Okinawa yang memesona.
Pulau Miyajima
Pulau Miyajima adalah bagian dari wilayah Hiroshima, yang bisa dicapai tak sampai 1 jam dari pusat kota. Pulau ini adalah rumah bagi Kuil Itsukushima yang memiliki gerbang torii yang terlihat seakan mengapung di air. Setiap musim panas, biasanya diadakan Miyajima Water Fireworks Festival di area Kuil Itsukushima ini. Paduan kembang api warna warni yang meriah dan meletup-letup dengan air yang terlihat tenang menyuguhkan pemandangan yang luar biasa.
4. Aki, Menikmati Eksotisme Musim Gugurnya Daun Momiji
Ketika musim gugur tiba, masyarakat Jepang banyak keluar rumah untuk melakukan momijigari, atau aktivitas ‘berburu gugurnya daun momiji’. Di musim ini dedaunan mulai menguning dan jatuh. Jepang akan didominasi warna oranye, merah, dan coklat yang hangat. Tempat wisata di jepang saat musim gugur yang cocok untuk melihat pemandangan gugurnya daun momiji antara lain:
Arashiyama
Kyoto memang salah satu tempat terbaik untuk momijigari selama musim gugur. Salah satu tempat terindahnya adalah Arashiyama, yang menjadi lokasi wisata Top 5 Kyoto. Tempat ini berupa gunung berhutan yang diselimuti pepohonan. Biasanya pohon-pohon di Arashiyama ikut gugur selama musim gugur, menyuguhkan pemandangan terindah di alam Jepang.
Kiyomizu-dera
Masih berada di Kyoto, Kuil Kiyomizu-dera juga bisa menjadi lokasi terbaik untuk menikmati pemandangan musim gugur di Jepang. Selain melihat pemandangan alam di sekitar, kiyomizu-dera juga layak kamu kunjungi karena merupakan bagian dari Monumen Bersejarah Situs Warisan Dunia UNESCO untuk Kyoto Kuno.
Nah, sobat travelers. Itu tadi tempat wisata di Jepang yang sangat layak dikunjungi karena keindahannya. Jangan lupa pertimbangkan untuk memasukkan tempat-tempat di atas ke dalam daftar tempat wisata Jepang 2018 kamu ya. Sembari berlibur ke Jepang, kamu pun bisa melipir sedikit ke tempat wisata di Korea. (/yn)