8 Kota di Korea Selatan yang Dapat Menjadi Alternatif Tujuan Wisatawan
2019-06-25 14:33:53Berencana terbang ke Negeri Ginseng? Setidaknya intip pesona Korea dari deretan kota di Korea Selatan sebagai syarat pengalaman tak terlupakan. Mayoritas wisatawan mancanegara pasti hanya tahu kota besar di Korea seperti Busan dan Seoul, perbaharui informasi anda dengan mencari tahu kawasan mana saja yang cocok menjadi tempat wisata baru selain kedua kota tersebut.
Dilihat dari peta Korea Selatan negara ini memiliki 1 kota khusus, 6 kota metropolitan dan 9 provinsi yang sedang gencar dipromosikan oleh KTO (Korea Tourism Organization) sebagai destinasi wisata anti-mainstream. Memang ibu kota Korea identik sebagai markas besar bagi para pecinta Korean Wave, namun tidak ada salahnya anda memilih kota lain yang tidak kalah menarik untuk dijelajahi. Penasaran apa saja? Simak ulasan berikut ini!
1. Incheon
Photo by @hanggini
Incheon merupakan kota pelabuhan yang mungkin sudah banyak dikenal karena adanya Bandara Internasional Korea Selatan. Tetapi sayang, setelah mendarat di kota ini mayoritas wisatawan langsung melanjutkan perjalanan darat menuju Kota Seoul. Siapa yang tahu jika Incheon Korea Selatan memiliki sejuta pesona wisata unik untuk dikunjungi.
Terdapat beberapa destinasi wisata yang menawarkan keseruan berbeda diantaranya Songwol-dong Fairy Tale Village. Objek wisata ini adalah sebuah desa dengan tema Negeri Dongeng, jelajahi desa unik berhiaskan bangunan warna-warni dari karakter legenda hingga Disney.
Jangan lupa juga untuk mengambil foto di beberapa spot instagramable Songwol-dong Fairy Tale Village. Tempat wisata kedua ada Shinpo Global Market yang akan memenuhi kebutuhan anda mulai dari fashion, kuliner hingga perlengkapan rumah tangga.
Selain kedua tempat tersebut anda juga harus menyempatkan wisata sejarah di Dapdong Catholic Church, bangunan gereja pertama di Incheon. Eits, tunggu dulu perjalanan wisata anda belum usai jika belum mampir ke Museum Jajangmyeon.
Museum ini dulunya adalah restoran bernama Gonghwachun yang dibangun pada tahun 1905. Restoran inilah yang pertama kali menjadi tempat penyajian mie kacang hitam. Pelajari historis unik dibalik mie kenyal Negeri Ginseng dan pastikan untuk menikmati olahan makanan khas Korea yang satu ini saat berkunjung ke Museum Jajangmyeon.
2. Gyeonggi
Photo by @nevenadrazic
Kota di Korea Selatan urutan kedua yang dapat anda sambangi adalah Gyeonggi. Secara geografis kota ini mengelilingi ibu kota Korea dan merupakan kelahiran tempat wisata Negeri Ginseng. Yups, liburan ke Gyeonggi memang menyenangkan, anda bisa menemukan objek wisata populer berupa taman hiburan terbesar ke-4 di dunia yaitu Everland.
Kota ini juga memiliki destinasi wisata lain seperti Korean Folk Village, yang akan memberikan pengunjung sebuah edukasi menarik mengenai kehidupan masyarakat Korea jaman dulu. Tidak hanya populer di kalangan wisatawan domestik Korean Folk Village juga menjadi tujuan wisata para turis asing.
Keunikan ketiga dari Gyeonggi yang tidak akan anda temukan di kota lainnya adalah Petite France, kawasan objek wisata bernuansa pedesaan Perancis yang menawarkan keindahan klasik. Terdapat satu lokasi yang wajib didatangi dan diabadikan yaitu patung si Pangeran Kecil dari negeri dongeng dan dikenal dengan nama Little Prince.
3. Gangwon
Gangwon merupakan kota di Korea Selatan yang mendapat predikat sebagai tempat terindah dari Negeri Ginseng. Masih berada pada kawasan ini terdapat sebuah kota bernama Sokcho tepatnya terletak di ujung timur laut Gangwon, salah satu kota Korea Utara yang sah diduduki dari tahun 1945 hingga berakhirnya Perang Korea.
Pulau Nami dan Gunung Sorak adalah beberapa objek wisata unggulan yang mana pernah menjadi lokasi syuting untuk drama legend “Winter Sonata”. Tidak ketinggalan Jade Garden yang juga menawarkan keindahan tiada dua, objek wisata di kota Gangwon ini terkenal karena pernah dijadikan sebagai tempat syuting drama Korea seperti That Winter The Wind Blows dan Love Rain.
4. Daegu
Photo by @mongle_jyh
Sepintas mungkin nama Daegu mirip dengan nama nama kota di Jepang, namun ini termasuk dalam kawasan kota metropolitan terbesar ke-4 Korea Selatan. Sebagai kota romantis di Korea ada baiknya anda membawa pasangan saat liburan ke Daegu. Objek wisatanya yang terkenal memang banyak tapi ada beberapa tempat tidak boleh terlewat salah satunya E World 83 Tower. Bangunan tertinggi yang menjadi simbol kota Daegu ini memanjakan pengunjung dengan pemandangan kota dari ketinggian 202 meter di Sky Lounge.
Puas menikmati pesona Daegu anda bisa menyantap makan malam lezat di restoran berputar pastinya mendukung kencan manis anda bersama orang tercinta. Apabila ingin merasakan serunya berwisata alam di Daegu, anda dapat berkunjung ke Danau Suseong atau mencoba mendaki Gunung Apsan. Terakhir sempatkan ekspedisi wisata anda untuk berburu oleh-oleh khas Korea di Dongseongro, Seomun Night Market, Young Do Velvet Gallery atau Grand Duty Free Shop.
5. Gyeongnam
Photo by @katjavierphotography
Kota kelima yang patut menjadi destinasi menarik berikutnya adalah Gyeongnam, kota ini direkomendasikan menjadi tempat wisata di Korea saat musim semi. Gyeongnam terkenal sebagai pusat penyelenggaraan festival Cherry Blossom yang digelar setiap musim semi sering disebut dengan “Jinhae Gunhangje Festival”. Selain festival bunga sakura juga terdapat perhelatan istimewa saat musim gugur “ Jinju Namgang Lantern Festival”.
Menyusuri objek wisata unik di Gyeongnam tidak ada habisnya, dari acara festival unik tersebut anda juga bisa berkunjung ke Windy Hill atau Bukit Angin yang menawarkan pemandangan eksotis nan romantis. Objek wisata ini dulunya pernah digunakan sebagai lokasi syuting untuk serial drama Korea berjudul Merry Go Round dan Eve’s Garden.
Jelajah Gyeongnam tidak akan lengkap tanpa berkunjung ke Benteng Jinjuseong, bangunan megah terindah di Korea yang bernilai sejarah tinggi. Anda dapat menikmati pemandangan cantik kompleks wisata ini di malam hari yang terbiaskan dari pantulan cahaya sungai Namgang.
6. Busan
Photo by @ping.ting
Siapa yang tidak kenal Busan? kota di Korea Selatan mulai populer semenjak menjadi tempat syuting untuk film "Train To Busan" yang diperankan oleh aktor kawakan , Gong Yoo. Memang kota Busan juga dikenal sebagai surganya hidangan laut, dimana para pecinta seafood biasa berkunjung ke Jagalchi Market pasar ikan terbesar kota ini untuk berburu aneka makanan laut segar.
Pasar ini menyediakan berbagai jenis seafood yang bisa anda bawa pulang, tetapi jika ingin menikmati secara langsung wisatawan dapat menuju ke area luar pasar. Terdapat banyak restoran lokal yang menyajikan hidangan seafood, anda bebas memilih makanan laut apa yang ingin disantap.
Setelah mengisi perut kosong agendakan perjalanan wisata ke Busan Gamcheon Culture Village. Desa ini memiliki keunikan dari coretan seni yang dituangkan oleh para seniman lokal dan memang sangat cocok sebagai spot fotografi bertema catchy. Pemandangan dari desa Gamcheon sendiri juga patut dinikmati sebelum matahari terbenam. Sebelum pulang anda harus membeli kenangan cantik berupa postcard dengan gambar dari pesona Busan Gamcheon Culture Village.
7. Gyeongju
Photo by @crystaljj3421
Puas menjelajah Busan saatnya beralih ke Gyeongju, kota ini kental akan nuansa sejarah. Kota Gyeongju juga dikenal sebagai "Museum Tanpa Dinding" karena banyaknya bangunan histori yang memiliki struktur arsitektur unik, seperti kuil berusia ratusan tahun dan artefak kuno.
Sudah pasti jika berkunjung ke kota ini harus menyambangi Museum Nasional Gyeongju. Di museum ini anda bisa mempelajari sejarah Gyeongju dan Kerajaan Silla, salah satu kerajaan terbesar Korea sekaligus. Tidak ketinggalan 30.000 koleksi artefak kuno dan karya seni jaman dulu yang juga dapat menjadi informasi menarik untuk wisata sejarah di Korea Selatan.
Saat matahari mulai terik inilah saatnya anda untuk istirahat dan menikmati santap siang dengan sepotong roti Hwangnam. Kue tradisional Korea ini berbentuk kecil dengan isian pasta kacang merah dan sudah ada sejak tahun 1939. Bungkus beberapa roti Hwangnam untuk dijadikan sebagai buah tangan atau jika ingin lebih unik anda dapat membawa pulang aneka kerajinan tangan dari Gyeongju Folk Craft Village.
8. Jeju
Photo by @mrizag
Jeju menjadi kota di Korea Selatan terakhir sebagai tujuan liburan saat ke Korea Selatan. Provinsi Jeju merupakan rumah bagi karya alam menakjubkan yaitu gunung berapi Hallasan, yang mendapatkan predikat sebagai gunung tertinggi. Selain mendaki Hallasan anda juga dapat menjelajah keberagaman wisata bahari dengan mengunjungi pantai pasir putih “Jungmun”.
Jangan heran jika di tempat ini anda disuguhkan pemandangan unik dari para wanita paruh baya yang menyelam untuk berburu kerang, gurita, cumi-cumi hingga rumput laut. Kenapa unik? Karena para Haenyeo, sebutan wanita penyelam Jeju berenang tanpa menggunakan peralatan memadai pada kedalaman 10-20 meter. (DO)