Menelusuri Benteng Suwon Hwaseong dan Desa Budaya Korea
2018-11-29 11:11:59Mengenal Sejarah dan Tradisi Korea Selatan
Nikmati perjalanan menyusuri lorong waktu di Benteng Suwon Hwaseong dan Desa Budaya Korea. Korea Selatan tidak hanya terkenal dengan Korea Pop atau K-Popnya dan teknologi canggihnya saja, namun Korea Selatan juga merupakan salah satu Negera yang sangat menjaga nilai budaya dan tradisi. Maka jika anda berkunjung ke Korea Selatan, tidak heran jika anda akan melihat Gedung-gedung pencakar langit bersandingan dengan bangunan-bangunan Tradisional yang masih sangat terjaga. Pemandangan tersebut menjadi sangat indah karena ditengah kehidupan modern di Korea Selatan, mereka masih sangat menjaga nilai budaya dan kearifan lokal.
Apa itu Benteng Suwon Hwaseong?
Benteng Hwaseong atau Suwon Hwaseong adalah benteng yang mengelilingi pusat Suwon, ibukota provinsi Gyeonggi-do, di Korea Selatan. Dibangun dari 1794 hingga 1796 oleh Raja Jeongjo dari Dinasti Joseon untuk membangun dan menghormati ayahnya, Pangeran Sado. Pangeran Sado telah dihukum dengan dikunci hidup-hidup di dalam peti beras oleh ayahnya sendiri, Raja Yeongjo setelah gagal mematuhi perintah untuk melakukan bunuh diri. Terletak 30 kilometer (19 mil) di sebelah selatan Seoul dan mencakup banyak pusat kota Suwon, benteng ini termasuk istana Raja Jeongjo, Haenggung. Situs ini ditetapkan sebagai situs Warisan Dunia oleh UNESCO pada tahun 1997. Suwoncheon yang merupakan aliran utama di Kota Suwon, mengalir di tengah area benteng.
Raja Jeongjo rupanya membangun Benteng Hwaseong untuk mempersiapkan perpindahan ibukota dari Seoul ke Suwon. Suwon konon memiliki posisi strategis untuk menghubungkan Seoul dengan Laut Barat (Laut Kuning) dan Cina. Raja ingin menghindari perselisihan faksi pengadilan untuk melaksanakan reformasi dan percaya bahwa Suwon memiliki potensi untuk tumbuh menjadi ibu Kota baru dan lebih sejahtera. Untuk mendorong pertumbuhan, ia memerintahkan orang-orang untuk pindah ke Suwon dengan biaya besar dan membebaskan mereka dari pajak selama sepuluh tahun. Raja Jeongjo juga memerintahkan pekerjaan umum, seperti pembangunan fasilitas pendidikan untuk lebih memfasilitasi kota sebagai Ibu Kota Negara.
Liburan Mudah dan tanpa ribet hanya di Befree Tour
Jika anda merencanakan untuk berlibur di Korea Selatan, tidak hanya destinasi modern, anda juga harus mengunjungi istana tradisional Korea Selatan. Anda akan merasakan sensasi ketenangan dan anda akan mendapat banyak sekali ilmu pengetahuan saat berkunjung ke peninggalan tradisional Korea Selatan. Anda harus mengunjungi Benteng Suwon Hwaseong dan Desa Budaya Korea saat berlibur ke Korea Selatan. Tidak perlu ribet memesan secara langsung, anda dapat membeli tiket masuknya secara online. Hanya dengan Befree Tour anda dapat membeli tiket destinasi anda dengan mudah, tanpa harus takut kehabisan kuota seat untuk tour dan pastinya dengan harga yang lebih murah.
Anda dapat download aplikasi Befree Tour atau anda juga dapat mengunjungi website resmi www.befreetour.com untuk melakukan pemesanan. Silahkan login akun, kemudian anda dapat memilih negara mana yang menjadi destinasi tujuan anda. Setelah menemukan berbagai macam aktivitas favorit anda, anda tinggal melakukan pemesanan atau book dan mengisi data. Setelah pembayaran dilakukan, anda akan mendapatkan email konfirmasi dan juga tiket anda akan dikirim melalui email. Sangat mudah dan tanpa ribet, anda hanya butuh waktu 5 menit untuk melakukan pemesanan tiket aktivitas di Befree Tour.
Harga untuk Tour Benteng Suwon Hwaseong dan Desa Budaya Korea
---> Klik Disini untuk Pemesanan Tour Benteng Hwaseong <---
Cara menuju ke Benteng Suwon Hwaseong dan Desa Budaya Korea
Jika anda ingin berkunjung ke Benteng Suwon Hwaseong saat berlibur ke Korea Selatan. Anda dapat menggunakan berbagai macam transportasi. Anda dapat menggunakan transportasi pribadi seperti mobil, atau anda juga dapat menggunakan transportasi umum seperti Bus umum, Subway kereta bawah tanah, Taksi dan lain sebagainya. Jika anda ingin menggunakan transportasi pribadi, anda dapat langsung menuju ke Benteng Suwon Hwaseong yang beralamat di Maehyang-dong, Suwon-si, Gyeonggi-do, South Korea.
Anda juga dapat menggunakan berbagai transportasi umum, lokasi ini mudah dicapai dengan kereta api jika anda berangkat dari Seoul. Seoul memiliki sistem kereta api dan metro yang sangat besar yang sangat mudah diikuti untuk turis asing. Silahkan naik subway jalur 1 untuk menuju ke stasiun Suwon. Jika Anda ingin pergi menggunakan bus, Anda dapat memilih banyak jalur bus. Anda dapat naik bus nomor 11, 13, 13-3, 36 atau 39 yang menuju ke Paldalmun. Lalu anda dapat berhenti di Halte bus di Paldalman (di bundaran dengan monumen di tengahnya - 10 menit perjalanan).
Namun, jika anda membeli paket tour yang disediakan oleh Befree Tour, anda akan mendapatkan layanan antar jemput dari dan menuju ke Hotel anda. Tidak perlu bingung untuk transportasi anda menuju ke Benteng Suwon Hwaseong, anda hanya perlu menunggu di loby Hotel karena driver akan segera menjemput anda untuk berlibur.
Gerbang Utama Benteng Suwon Hwaseong
Jika anda berkunjung ke Benteng Suwon Hwaseong, anda harus mengetauhi bahwa benteng ini memiliki empat gerbang, yaitu: Janganmun (gerbang utara), Hwaseomun (gerbang barat), Paldalmun (gerbang selatan) dan Changnyongmun (gerbang timur). Janganmun (gerbang utara) dan Paldalmun (gerbang selatan) adalah gerbang yang terbesar dari empat gerbang utama dan sangat mirip dengan Seoul Namdaemun dalam desain atap dengan batu dan kayu. Janganmun merupakan gerbang istana terbesar di Korea Selatan. Pintu gerbang utara dan selatan dihiasi dengan paviliun kayu dan memiliki dua lantai, sementara Hwaseomun dan Changyongmun, masing-masing dari gerbang barat dan timur, hanya memiliki satu lantai. Empat gerbang utama dikelilingi oleh miniatur benteng yang dijaga oleh prajurit.
Selamat menjelajahi bangunan bersejarah di Korea Selatan, mempelajari betapa luar biasanya budaya di Korea Selatan. (dpp)