Abadikan Kisah Cintamu di 5 Tempat Wisata Romantis di Korea Selatan Ini
2018-09-04 08:25:37Buat Kekasihmu Semakin Jatuh Cinta dengan Mengajaknya ke Tempat-Tempat Berikut
Tempat wisata romantis di Korea Selatan sudah banyak dijadikan sebagai lokasi syuting berbagai drama korea. Dibingkai dengan apik, dan didukung dengan suasana romantis membuat setiap pasangan di bumi ini mengidamkan untuk berada di sana. Bisa dibilang mayoritas tempat di daftar tempat wisata di Korea Selatan tergolong sebagai tempat wisata yang romantis. Oleh sebab itulah banyak wisatawan dunia termasuk Indonesia yang menjadikan Korea Selatan sebagai destinasi favorit untuk bulan madu misalnya. Hal ini bisa terjadi berkat hasil usaha Korea Selatan yang menciptakan citra negaranya sebagai negara romantis melalui berbagai drama dan filmnya. Banyak pasangan yang pergi ke Korea Selatan hanya karena ingin lebih merasakan seperti apa suasana dari drama yang mereka tonton sebelumnya.
Untuk menemukan tempat romantis dalam drama Korea tidaklah sulit. Tempat-tempatnya pun juga tidak hanya terbatas di Seoul. Beragam kota lain yang ada di Korea Selatan pun juga punya tempat yang tak kalah romantis. Misalnya, di Busan, Gyeonggi, Gangwon, Jeju, dan lain sebagainya. Nah, bagi kalian yang liburan kali ini membawa orang spesial alias kekasih ke Korea Selatan, jangan sampai membawanya ke tempat yang sembarangan. Meskipun memang mayoritas tempat wisata di Korea Selatan bisa dibilang romantis, tapi belum tentu pengalaman yang ditawarkan bisa berkesan. Di ulasan kali ini, kami akan membahas tentang 5 tempat wisata romantis di Korea Selatan yang menurut kami akan memberikan pengalaman tak terlupakan. Dijamin sepulang dari Korea Selatan, kekasih kalian akan semakin jatuh cinta. Penasaran di mana saja? Yuk, kita simak bersama!
Tempat Kencan Seru Bisa Dimulai dari Vivaldi Park Ski Resort
Jika kunjungan kalian ke Korsel bertepatan dengan musim salju, maka tempat wisata di Korea Selatan saat musim dingin yang tepat adalah Vivaldi Park Ski Resort. Tempatnya tidak jauh, hanya membutuhkan waktu sekitar 80 menit perjalanan dari Seoul. Kamu dan pasanganmu bisa melakukan acara kencan yang seru di sini. Kalian akan diajak untuk melakukan ski di atas lereng salju yang sudah terjamin aman. Atau jika pasangan kalian belum bisa ski, kalian bisa mengajarinya untuk membuat si Dia semakin kagum dengan kamu. Untuk bisa ber-ski ria di Vivaldi Ski Resort, harganya cukup terjangkau. Hanya dengan sekali bayar, kalian sudah mendapat peralatan ski untuk disewa sekaligu baju dan naik lift ski.
Temukan Sisi Budaya Yunani Kuno di Jeju Greek Mythology Museum
Setiap musim di Korea Selatan selalu akan terasa berbeda dan menyenangkan, termasuk musim gugur. Musim gugur di Korea Selatan adalah musim yang tepat untuk melakukan kegiatan piknik. Nah, di Jeju kalian bisa mengunjungi Greek Mythology Museum sebagai salah satu tempat wisata di Korea Selatan saat musim gugur yang wajib dikunjungi. Untuk belajar dan menyaksikan budaya Yunani kuno bersama pasangan tidak perlu jauh-jauh sampai ke sana. Cukup di Jeju, kalian sudah bisa mendapat wawasan baru tentang kebudayaan Yunani. Lukisan-lukisan yang ada di museum ini ternyata bisa menghadirkan ilusi optik yang bikin pusing mata, lho! Menariknya lagi, kalian bisa berpose seperti pasangan dewa dewi Yunani dengan memakai pakaian tradisional Yunani kuno di Greek Mythology Museum.
Mulai Petualangan di Alam Korea dengan Mendaki Tebing di Taejongdae
Selain Jeju, ada satu kota di Korea Selatan yang tidak boleh dilewatkan, yakni Busan. Busan juga kerap dijadikan lokasi syuting berbagai film. Bahkan tidak hanya film Korea Selatan saja, film Hollywood berjudul Black Panther produksi Marvel pun juga menjadikan Busan sebagai lokasi syuting dalam salah satu adegannya. Busan memiliki banyak tempat menarik, misalnya Taejongdae National Park. Spot utama Taejongdae adalah tebing curamnya yang menawarkan pemandangan menakjubkan. Tidak perlu khawatir akan jatuh. Pemerintah setempat sudah mengelola Taejongdae sedemikian rupa sehingga para turis bisa berlalu lalang mendaki dengan aman. Jangan lupa untuk membuat kenang-kenangan di tempat unik di Korea ini dengan mengabadikan pose-pose romantis kalian di Taejondae ke dalam kamera.
Romantisnya Momen Matahari Terbenam Dilihat dari Sky Rose Garden
Jika pasanganmu adalah anak kpopers, maka kalian wajib membawanya ke tempat wisata di Korea Selatan untuk kpopers. Tempat itu adalah Sky Rose Garden. Bisa dibilang Sky Rose Garden adalah tempat nongkrong yang paling romantis di Korea Selatan. Suasana yang ditawarkan di tempat ini penuh dengan beraneka macam bunga mawar. Mawar-mawarnya pun bukan palsu, melainkan asli. Jika kalian mengunjungi Sky Rose Garden saat musim panas, kalian akan melihat bahwa setiap minggunya bunga mawar yang ada akan diganti. Sky Rose Garden juga termasuk tempat yang tepat untuk melihat pemandangan sunset. Menikmati proses matahari terbenam di langit Korea Selatan bersama kekasih tentu akan menjadi pengalaman yang mengesankanj untuk kalian berdua, kan?
Buat Sendiri Cincin Kalian Berdua di Ring University
Cincin merupakan barang wajib yang ada di setiap pasangan. Cincin seolah sudah menjadi bukti cinta yang hadir dalam bentuk nyata. Kini, di Korea Selatan kalian bisa membuat dan mendesain sendiri cincin yang diinginkan melalui tangan sendiri. Tempatnya berada di Ring University, Seoul. Untuk prosesnya pun terbilang lengkap. Kamu dan pasangan akan diperiksa ukuran jarinya, lalu diajak untuk mendesain seperti apa tampilan cincinnya nanti, dan kemudian masuk dalam proses finishing. Tempat wisata di Seoul ini sudah menjadi daftar tempat yang wajib dikunjungi bersama kekasih, lho! Membuat cincin sendiri dengan si dia tentu akan lebih berkesan daripada sekedar membeli yang langsung jadi. (HN)