Budget Travelling di 7 Tempat Wisata Murah di Bali
2018-07-24 09:14:54Siapa bilang liburan ke Bali bikin bangkrut?
Ada banyak tempat wisata murah di Bali yang akan menyelamatkan liburan kalian. Sudah bukan rahasia lagi jika banyak tempat wisata di Bali yang bisa membuat wisatawan tekor dalam sekejab. Well, diantara banyak tempat dengan tiket mahal tersebut, ada beragam destinasi wisata dengan harga miring bahkan gratis yang bisa kalian kunjungi. Apa saja tempat wisata murah di Bali tersebut? Tidak usah menunggu lama, kalian hanya perlu membaca habis daftar dibawah ini!
1. Bali Safari & Marine Park, Melihat Kehidupan Liar Tepat di Depan Mata
Hampir semua wisatawan yang berkunjung ke Bali selalu menempatkan pantai sebagai destinasi utama. Well, tidak semua orang menyukai aktifitas bermain air dan kemudian terbakar matahari. Bagi kalain yang lebih menyukai aktifitas “kering”, Bali sudah menyediakan berbagai destinasi yang cocok untuk kalian. Satu dari sekian banyak tempat wisata Bali selain pantai berada di Gianyar. Tempat yang akan kita kunjungi adalah sebuah kebun binatang dengan konsep yang menarik.
Kebun binatang tersebut adalah Bali Safari & Marine Park. Tidak seperti kebanyakan kebun binatang, ditempat ini para hewan liar ditempatkan di area tanpa kandang. Masing-masing area dikelompokkan berdasarkan hewan yang menghuninya, jadi tidak ada kejadian dimana zebra diburu habis oleh kawanan singa disini. Karena konsep yang memungkinkan para hewan bergerak bebas tanpa dikurung, pengunjunglah yang akan “dikurung” saat mengitari kebun binatang. Kalain akan menaiki sebuah Safari tram yang didesain khusus, agar keamanan dan keselamatan kalain terjamin bahkan saat berinteraksi langsung dengan hewan buas. Ada opsi lain agar kalain bisa menikmati perjalanan di Bali Safari & Marine Park. Kalian akan berjalan santai diatas gajah jinak yang terlatih, saat berkeliling kebun binatang. Mungkin tempat ini tidak termasuk tempat wisata murah di Bali, tetapi pengalaman yang akan kalian dapat menjadikan Bali Safari & Marine Park tidak semahal yang kalian pikirkan!
2. Bali Wake Park, Rasakan Sensasi Pemainan Air jauh Dari Pantai
Selain kebun binatang, masih banyak tempat wisata yang bisa kalian kunjungi selain pantai. Mungkin kjalian pernah mendengar berbagai macam permainan air yang seru dan menyenangkan di Pantai Tanjung Benoa. Pantai ini sudah sangat terkenal dengan berbagai permainan airnya yang beragam. Banyak wisatawan yang kemudian penasaran dan datang kemari untuk menikmati keseruan bermain permainan air. Tetapi, konsekuensi yang kalian dapat jika ingin mencoba permainan di pantai ini adalah mengantri. Tingginya animo wisatawan membuat permainan di Panatai tanjung Benoa tidak pernah sepi. Pengunjung harus rela mengantri untuk mendapatkan giliran bermain.
Ada satu tempat wisata unik di Bali dimana kalian bisa bermain wakeboard (yang biasanya dimainkan di pantai dengan ditarik jetski), tanpa perlu mengantri terlalu lama dan tidak berada di pantai. Tempat tersebut adalah Bali Wake Park. Di tempat wisata ini terdapat sebuag danau buatan yang luas, dimana para pengunjung bisa ber-wakeboard hingga 8 orang sekaligus dalam waktu yang bersamaan. Saat kalain masuk kedalam area tempat ini, ada beberapa tiang dipinggir danau dan kabel-kabel untuk menarik wakeboard. Sistem inilah yang membuat pengunjung bisa bermain hingga beberapa orang sekaligus dalam satu waktu. Tidak usah khawatir akan bertabrakan, sistem kabel sudah dirancang secara detail agar para pengunjung bisa bermain dan bermanuver tanpa bersenggolan satu dengan yang lain.
3. Melihat indahnya Laguna di Tengah "Pemukiman" Gipsy di La Laguna
Pemerintah Bali dan juga masyarakat disana seperti tidak pernah kehabisan ide untuk membuat hal-hal baru di Bali. Setiap kali wisatawan datang, selalu ada satu dua tempat wisata di Bali terbaru yang tidak boleh dilewatkan. Tempat wista yang bisa kalian datangi tidak sebatas pura, pantai atau museum, hotel bahkan restoran yang unik bisa membuat liburan kalian lebih menarik lho.
La Laguna, adalah sebuah restoran bergaya Hippie dan terletak di kawasan Canggu. Jika kalian masih belum familiar dangan Canggu, daerah ini merupakan gudang dari resort-resort kelas atas. Selain penginapan elit, restoran yang ada di Canggu selalu menghadirkan suasana yang “lain” dan La Laguna adalah salah satunya. Restoran ini terletak didekat sebuah laguna indah. Kalian akan disambut dengan beberapa caravan kayu yang sudah dipoles indah saat berkunjung kemari. Melangkah masuk kedalam restoran, suasana bak perkampungan orang-orang Gipsy akan lebih terasa kuat. Berbagai bantal kursi berwarna-warni dan ornament unik menghiasi keseluruhan restoran. Saat sunset tiba, spot yang menjadi favorit pengunjung di La Laguna adalah sebuah jembatan kayu yang mengarah ke laguna. Kalian bisa mengambil beberapa foto dengan latar laguna yang disinari cahaya oranye langit sore!
4. Lihat Indahnya "Karpet" Bunga di Desa Temukus
Travelling in Bali is all about romanticism. Banyak pasangan yang menjadikan Bali sebagai tempat menghabiskan bulan madu mereka, atau sekedar untuk mempererat hubungan yang sudah bertahun-tahun dijalin. Hampir semua tempat di pulau ini cocok sebagai tempat untuk menghabiskan waktu berdua. Tetapi, ada beberapa dari mereka adalah tempat romantis di bali yang murah, dimana kalian tidak perlu mengeluarkan biaya terlalu banyak saat berlibur. Hal yang tak boleh terlewatkan saat sedang menghabiskan waktu berdua adalah bunga. Saat sedang di Bali, kalian bisa wisata taman bunga di Bali, yang tidak hanya indah tetapi juga affordable.
Tempat wisata murah di Bali ini terletak tidak jauh dari Pura Besakih, kalian hanya perlu bertanya kep[ada penduduk sekitar dimana letak Desa Temukus. Sesampainya kalain disana, hamparan luas bunga Marigold berwarna jingga akan membuat anda terkesan. Padang bunga tersebut adalah milik para penduduk, jadi sebaiknya kalian meminta injin terlebih dahulu sebelum masuk kedalam kebun bunga. Ambillah beberapa foto bersama orang terkasih ditengah hamparan taman bunga ini, tetapi ingat kalian tidak boleh sembarangan memetic apalagi merusak bung-bunga yang ada disini.
5. Water Blow Nusa Dua
Tempat wisata murah di Bali selanjutnya bisa dikatakan tidak memungut biaya sama sekali alias gratis! Terletak di Nusa Dua Bali (lebih tepatnya di belakang Hotel Grand Hyatt Nusa Dua), Water Blow Nusa Dua akan membuat liburan kalain menakjubkan. Sesampainya kalian di hotel, aka nada sebuah penunjuk jalan yang akan mengarahkan kalian ke Water Blow. Hal menarik yang akan kalian lihat disini adalah hempasan gelombang laut yang menghantam tebing-tebing batu. Tingginya hempasan tersebut bahkan bisa kalain lihat dari pintu masuk Water Blow. Saking tingginya, bahkan hempasan etrsebut bisa mencapai 10 meter!
Jika kalain cukup berani, kalian bisa berjalan sedikit lebih dekat dengan tebing dan menikmati hempasan air laut secara langsung. Tetapi perlu diiingat, karena bebatuan dan tebing disekitar tempat ini licin, ada baiknya jika kalian menikmati fenomena alam ini dari gazebo pengamatan. Selain kalain bisa tetap kering, keselamatan kalian juga terjamin. Tidak ada seorang pun life guard yang berjaga di dekat Water Blow. Jadi segala macam resiko emrupakan tanggung jawab para pengunjung.
6. Wisata Lokal dengan Rasa Internasional di Tukad Badung
Bali khususnya Denpasar tidak hanya menarik untuk dinikmati saat pagi dan siang hari, ada banyak tempat wisata malam di Denpasar bisa kalain kunjungi. Kalain bisa berkunjung ke berbagai bar, club atau taman-taman yang merupakan tempat wisata murah di Bali. Ada satu tempat yang kini menjadi favorit para traveler muda, untuk mengabiskan malam liburan mereka di Bali. Tukad Badung adalah sebuah tempat wisata sekitar Denpasar yang suasananya mirip seperti sungai yang ada di Korea Selatan.
Sungainya yang jernih ditambah paving dan kursi taman disekitarnya, membuat tempat ini segera digemari oleh pengunjung-pengunjung millenia. Tempat ini bak sebuah tempat wisata Bali yang instagramable. Pemandangan malamnya sangat cocok dijadikan pengisi Instagram kalian. Foto yang akan kalian akan membuat kalian seakan sedang berlibur ke Sungai Cyeonggyecheon di Korea Selatan. (Ty)