Yuk Kunjungi Tempat Wisata di Denpasar Bali Ini
2018-09-19 10:14:01Wisata dalam kota juga menyenangkan asal tahu cara mengolahnya
Untuk memulai liburan kalian, kita akan explore tempat wisata di Denpasar Bali. tempat yang pertama kali tuju saat menginjakkan kaki di Bali memang Kuta, tetapi kesenangan liburan tidak hanya bisa kalian dapatkan di daerah ini. Denpasar sebagai ibu kota Provinsi Bali memiliki banyak tempat yang akan membuat liburan kalian menyenangkan. Mungkin tidak sebegitu wah jika dibandingkan dengan Seminyak atau Ubud, tetapi berlibur di dalam kota besar bisa membuat liburan kalian lebih mudah.
Kalian ingin mencari wisata sejarah, alam hingga hal unik seperti wosata urban bisa kalian temukan di tempat wisata di Denpasar Bali. sudah siap untuk menjelajahi daerah ini dari ujung ke ujung? Be ready to face the fullest happiness di destinasi wisata di Denpasar ini guys!
1. Menilik Beragam Benda Bersejarah di Museum Bali
Tempat wisata di Denpasar Bali yang pertama kali akan kita kunjungi adalah sebuah museum. Untuk mengetahui lebih dalam suatu daerah, kota atau negara adalah dengan berkunjung ke museum. Untuk mengenal Bali lebih dalam ada tempat wisata di Denpasar yang murah berupa sebuah museum bernama Museum Bali.
Museum Bali lebih banyak menampilkan barang-barang yang menceritakan Bali saat masa prasejarah. Ada banyak benda pada masa megalitikum yang dipajang disini. Area museum dibagi menjadi tiga bagian berbeda (paviliun) yang diberi nama sesuai dengan kabupaten terbesar yang ada di Bali. bagian tersebut diberi nama Paviliun Karangasem, Paviliun Tabanan, dan Paviliun Buleleng. Tiap pavilion menampilkan benda-benda yang berbeda. Benda yang bisa kalian di tiap pavilion antara lain; lukisan tradisional yang indah dan bernilai seni tinggi, beragam peralatan rumah tangga tradisional, hingga alat pertanian yang sering digunakan masyarakat bali zaman dahulu. benda-benda untuk upacara keagamaan juga dipajang disini.
2. Taman Festival Denpasar, Taman Terbengkalai untuk Kalian si Pencari Cerita Misteri
Ada segudang penuh tempat wisata bali selain pantai yang bisa kalian temukan di Denpasar. Bagi kalian yang menyukai hal-hal unik, nyeleneh dan misterius, ada satu tempat wisata unik di bali yang bisa memuaskan rasa penasaran kalian. Tempat tersebut tidak jauh dari pusat kota Denpasar, dan sudah banyak orang, terutama penduduk asli Bali yang mengetahui keberadaan tempat ini.
Taman Festival Denpasar memang tidak bisa dikatakan tempat wisata di bali terbaru, tetapi tidak banyak orang yang dare to visit this place. Bukan karena lokasinya yang sulit dijangkau, tetapi karena reputasinya sebagai tempat yang angker dan misterius. Taman Festival Denpasar sering dijadikan sebagai tempat wisata urban oleh para wisatawan yang ingin menguji nyali mereka. Staman ini dulunya merupakan taman bermain biasa. Namun karena krisis ekonomi yang melanda, taman ini akhirnya bangkrut dan ditinggalkan begitu saja. Beberapa tahun berikutnya terjadi kebakaran hebat di Taman Festival Denpasar dan membuat taman ini semakin ditinggalkan. Tempat yang konon paling menyeramkan adalah gedung bekas theater. Gedung yang cukup luas terkesan gelap dan misterius karena sudah belasan tahun tidak dijamah manusia!
3. Monumen Braja Sandhi
Puluhan destinasi Denpasar selalu penuh oleh pengunjung yang berlibur. Jika kebetulan kalian sedang dan akan berlibur ke Denpasar, ada beragam tempat romantis di Bali yang murah yang bisa kalian datangi bersama pasangan kalian. Tidak melulu berupa kebun bunga atau café romantic, kalian bisa menghabiskan liburan berdua dengan berkunjung ke Monumen Braja Sandhi. Tempat apakah ini? tempat ini adalah sebuah museum yang memiliki bentuk arsitektur luar gedung yang unik.
Terletak di kota Denpasar, bangunan dari Monumen Braja Sandhi sekilas terlihat seperti sebuah pagoda yang biasa digunakan oleh umat Buddha beribadah. Tetapi setelah kalian melihat lebih dekat, bangunan ini penuh dengan ukiran-ukiran indah. Di dalam monument, ada sebuah area yang ditujukan sebagai museum. Pengunjung bisa melihat banyak diorama yang menceritakan tentang sejarah masyarakat Bali, dari sebelum penjajahan, masa memperebutkan kemerdekaan hingga kemerdekaan.
4. Bali Shark Island Eco Adventures; Melihat Family Shark Dudududu dari Dekat
Meskipun merupakan ibu kota, tidak menutup Denpasar untuk memiliki wisata alam. Tempat wisata di Denpasar Bali yang berhubungan dengan alam adalah Bali Shark Island Eco Adventures. Tempat ini merupakan sebuah tempat konservasi untuk para hiu. Kita tahu jika ikan hiu sering diburu untuk kebutuhan makanan manusia, dan hal tersebut kemudian menipiskan jumlah populasi predator laut ini.
Meskipun hiu merupakan predator. Populasinya sangat dibutuhkan dalam rantai makanan terutama rantai makanan kehidupan laut. Jika hiu punah, kelangsungan hidup dalam laut juga akan terancam. Hal tersebut jugalah yang mendasari terbentuknya Bali Shark Island Eco Adventures. Disini banyak bayi hiu yang dikonservasi dan juga banyak hiu dewasa yang diselamatkan dari perburuan liar.
5. Pantai Soka, Pantai Misterius yang Penuh Pesona
Wilayah Denpasar terbagi menjadi beberapa wilayah. Selain di pusat kota, wilayah Denpasar yang sering dikunjungi wisatawan adalah wilayah selatan. Tempat wisata di Denpasar Selatan yang menawan adalah Pantai Soka. Pantai ini berbeda dengan pantai yang ada di Kuta. Pasir yang menyelimuti bibir pantai berwarna hitam bersih, ditambah dengan bebatuan yang tertutup lumut hijau. Pantai ini tidak kalah dengan tempat wisata di Badung yang berupa pantai. Pemandangan lautan yang luas akan semakin indah ditambah dengan siluet Gunung Agung dan bukit-bukit batu. (Ty)