Tarif Sewa Mobil di Bali: Tak Semahal yang Dikira
2018-09-25 10:38:30Ada yang Bilang Sewa Mobil Itu Mahal. Jangan Percaya! Itu Mitos
Mitos tentang mahalnya tarif sewa mobil di Bali sebaiknya tidak kalian percayai mulai saat ini. Mengapa demikian? Karena hal tersebut memang cuma mitos. Berdasarkan fakta yang ada di lapangan, justru yang terjadi adalah situasi sebaliknya. Mayoritas turis yang datang untuk liburan ke pulau seribu pura pasti memilih untuk sewa mobil matic di Bali atau mobil manual. Tentunya keputusan ini tidak langsung diputuskan begitu saja. Ada banyak faktor yang menjadi pertimbangan mengapa pilihan sewa mobil di Bali begitu difavoritkan oleh sebagian besar turis.
Dari dulu hingga sekarang, Bali memang merupakan destinasi wisata yang banyak diimpikan semua orang. Banyak yang rela mengumpulkan uang sedikit demi sedikit demi bisa menikmati liburan di Bali. Agar pengalaman wisata kalian selama di Bali selalu berjalan lancar sesuai rencana, tentu harus mempersiapkan beberapa hal. Diantaranya adalah mencari info tiket pesawat dengan harga miring. Kemudian berburu info hotel murah. Asal jangan lupa untuk juga mempersiapkan perihal masalah transportasi selama di sana. Pilihan yang kami rekomendasikan tentu dengan menyewa mobil di rental mobil Denpasar. Kalian tidak perlu khawatir dengan harga yang terkesan mahal. Jika kalian jeli dalam menghitung, justru dengan menyewa mobil, harga yang kalian bayar lebih murah. Tidak percaya? Berikut alasannya mengapa tarif sewa mobil di Bali itu malah murah:
Taksi Online yang Tak Selamanya Efektif di Kantong
Di zaman yang serba praktis ini, kehadiran taksi online memang dianggap dapat memperlancar urusan kita sehari-hari. Termasuk dalam urusan wisata. Sah-sah saja jika kalian memilih taksi online sebagai moda transportasi selama di Bali. Harganya yang jauh lebih murah serta transparan tanpa argo menjadi alasan utama mengapa taksi online begitu diminati. Selain itu, kemudahan dalam memesan lewat aplikasi di smartphone juga menjadi alasan utama dalam menambah tingginya jumlah penggunanya. Namun, di balik semua kemudahan itu ada fakta-fakta yang harus kalian tahu.
Taksi online menjadi tidak efektif jika kalian membawa anggota keluarga atau teman dalam jumlah banyak untuk liburan ke Bali. Bayangkan jika total jumlah anggota rombongan mencapai 7 orang. Padahal kapasitas taksi online hanya terbatas untuk 4 orang saja. Kalau kalian harus memesan 2 armada tentu akan lebih mahal. Terlebih jika tempat wisata yang ingin dituju ada banyak. Nekat memakai taksi online, siap-siap untuk menjebol tabungan cadangan. Nah, hal ini tidak akan terjadi jika kalian memilih saran rekomendasi sewa mobil di Bali. Kalian bisa memilih sendiri jenis mobil sesuai kapasitas yang dibutuhkan. Sehingga, semua anggota rombongan bisa dibawa dalam satu armada. Tidak terpisah-pisah dalam armada yang berbeda.
Tempat Wisata di Bali itu Banyak, Susah Jika Harus Menggunakan Transportasi Umum
Kalian mungkin sudah merencanakan jauh-jauh hari demi liburan yang indah di Bali. Akan sayang sekali jika rencana kalian hancur berantakan jika salah dalam memilih moda transportasi. Maksud hati ingin mencari yang termurah, namun justru malah boros di waku dan tenaga. Tempat wisata di Bali tidak hanya terpusat di salah satu titik saja. Ada tempat-tempat wisata indah yang terletak jauh di pelosok. Misalnya Pulau Menjangan yang terkenal untuk snorkeling. Atau melihat lumba-lumba yang berloncatan di laut lepas Pantai Lovina.
Tentunya, untuk mencapai tempat-tempat yang seperti itu akan susah dijangkau dengan transportasi umum. Kondisi transportasi umum di Bali masih dibilang terbatas. Terutama untuk Bus Trans Sarbagita. Pengelolaan yang buruk dalam manajemen bus trans ini membuat ditutupnya beberapa koridor. Pengurangan armada pun juga dilakukan demi memangkas dana operasional bus. Hal ini tentu mengakibatkan berkurangnya daya jelajah bus Trans Sarbagita, sekaligus menambah waktu tunggu kedatangan bus yang semakin lama.
Maka dari itulah opsi sewa mobil patut kalian pertimbangkan lagi. Ditambah jika kalian ingin menuju tempat wisata yang pelosok, sewa mobil di Bali tanpa supir tidak kami sarankan. Dibutuhkan seorang driver berpengalaman untuk membawa kalian menuju tempat wisata tanpa tersesat dan aman. Dan kalau kalian mencari opsi sewa mobil di Bali lepas kunci di BeFreeTour itu tidak tersedia. Kami percaya, kehadiran driver dapat membuat perjalanan wisata kalian berjalan dengan lancar.
Hanya dengan Menyewa Mobil, Waktu dan Uang Dapat Dihemat
Setelah membaca alasan-alasan di atas, apakah kalian masih berpikir bahwa sewa mobil di Bali itu mahal? Menggunakan transportasi online atau umum mungkin memang lebih murah jika kalian berlibur seorang diri, atau dengan jumlah angggota rombongan yang sedikit. Beda cerita jika kalian mengalami situasi yang sebaliknya. Kalau kalian tetap memaksakan diri untuk menggunakan kedua jenis transportasi di atas, bukan tidak mungkin pengeluaran dan waktu kalian akan terkuras untuk hal-hal yang tidak penting.
Agar bisa mendapat tempat rental mobil di Bali yang murah, kalian mesti jeli dalam memilah informasi. Jangan sampai jika sudah tiba di Bali, lalu kebingungan mencari tempat sewa mobil di Kuta Bali. Akibat kebingungan yang tak jelas itu, kalian malah mendapat harga sewa mahal dengan kualitas mobil yang buruk. Maka dari itulah, kalian sebaiknya menyewa mobil di BeFreeTour. BeFreeTour sudah lama menjadi tempat sewa mobil di Bali yang banyak direkomendasikan para turis. Variasi mobilnya beragam. Bisa disesuaikan dengan kebutuhan kapasitas isi mulai dari 7 hingga 15 orang. Kemudian kalian akan mendapat satu driver yang ramah dan siap menjadi pemandu wisata selama di perjalanan. Untuk harga dan kualitas tak perlu diragukan lagi. Harga sewa yang ada di BeFreeTour boleh dibilang cukup bersaing dengan harga sewa di rental mobil lainnya. Namun, saat berbicara kualitas yang didapat, hanya BeFreeTour juaranya. (hn)